Kamis, 14 Oktober 2021 2:59:30 WIB

Bank Sentral Tiongkok Janjikan Penekanan Pada Pengawasan Industri Fintech
Kesehatan

Agsan

banner

Orang-orang menggunakan ponsel - Image from AFP

Beijing, Bolong.id Tiongkok akan terus mengawasi industri fintech, mengekang monopoli dan melindungi data pribadi dan privasi konsumen, kata gubernur bank sentral Yi Gang pada konferensi Regulating Big Tech yang diselenggarakan oleh Bank for International Settlements pada Kamis (7/10/2021).

Dilansir dari CGTN pada Minggu (10/10/2021), Yi mencatat bahwa perkembangan pesat teknologi keuangan di Tiongkok telah memfasilitasi pertumbuhan e-commerce dan pengentasan kemiskinan. Namun, pelanggaran di sektor ini telah membawa tantangan pada pengawasannya.

"Bank Rakyat China akan terus mewajibkan semua perusahaan jasa keuangan untuk memiliki lisensi," kata Yi.

Ia pun menambahkan, perusahaan teknologi yang bergerak di bidang jasa keuangan harus memisahkan fungsi dengan anak perusahaan sebagai upaya mencegah risiko lintas sektor. Selain itu, ia juga menekankan perlunya pemisahan arus informasi non-bank dan perbankan.

Komentar

Berita Lainnya

Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan

Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB

banner
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan

Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB

banner