Jumat, 29 Juli 2022 18:35:41 WIB

Bharata Online Gandeng UP Radio Semarang Siarkan Program BATIK dan ORBIT
Kesehatan

Andy Qiu

banner

CEO Radio Bharata Andy Qiu dan Station Manager UP Radio Shanty Rosalia

Semarang, Bharata Online - Seiring dengan semakin eratnya kerja sama Indonesia dan Tiongkok di berbagai bidang, kebutuhan dan kegemaran masyarakat akan informasi seputar Tiongkok juga semakin tinggi. Bharata Online yang berafiliasi dengan China Radio International (CRI) selalu mengedepankan penyajian berita dan informasi seputar Tiongkok.

\r\n\r\n

Mulai 1 Agustus 2022, dua program radio unggulan Bharata yaitu BATIK (Bincang Indonesia-Tiongkok) dan ORBIT (Obrolan Santai Serba-serbi Tiongkok) juga bisa disimak oleh masyarakat kota Semarang dan sekitarnya melalui UP Radio 98,5 FM Semarang setiap hari Senin hingga Jum'at pada pukul 19.00 hingga 20.00 WIB.

\r\n\r\n

Penandatanganan kesepakatan kerja sama Bharata dan UP Radio dilakukan pada hari Kamis (28/7) di Semarang oleh CEO Bharata Andy Qiu dan Station Manager UP Radio Shanty Rosalia.

\r\n\r\n

Andy Qiu mengatakan bahwa UP Radio adalah media terpercaya masyarakat Semarang dan terdepan dalam menyampaikan informasi kota Semarang dan sekitarnya. Bharata sangat senang bisa bermitra dengan UP Radio.

\r\n\r\n

"Kami berharap kerja sama ini akan memperkaya konten siaran UP Radio dan para pendengar akan menikmati dan mendapatkan manfaat dari apa yang kami sajikan," kata Andy di sela acara penandatanganan.

\r\n\r\n

Sementara itu Station Manager UP Radio Shanty Rosalia mengungkapkan bahwa China Radio International (CRI) memiliki potensi besar mengingat hubungan bilateral kedua negara sangat erat terjalin dan memiliki akulturasi budaya yang memiliki banyak kesamaan. Menurutnya dipilihnya program siaran program BATIK dan ORBIT ini juga dilatarbelakangi oleh banyaknya tokoh-tokoh Tionghoa di Semarang yang memiliki hubungan bisnis dan usaha dengan Tiongkok. Kedekatan ini diharapkan dapat terus berkembang dan dapat miningkatkan hubungan kerjasama kedua pihak.

\r\n\r\n

Lebih lanjut CEO Bharata Online Andy Qiu mengungkapkan bahwa di kemudian hari, pihaknya juga akan melakukan kerja sama dengan radio-radio lain di berbagai daerah.

\r\n\r\n

"Kami akan terus memperluas jaringan siaran program-program kami dengan menggandeng lebih banyak radio di berbagai daerah agar lebih banyak masyarakat Indonesia yang bisa menikmati informasi yang kami sajikan," pungkas Andy.

Komentar

Berita Lainnya

Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan

Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB

banner
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan

Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB

banner