Kamis, 21 Maret 2024 14:2:35 WIB

Kegiatan Pertukaran Pemuda Tiongkok-AS Digelar di Beijing
Tiongkok

CRI/Angga

banner

Kegiatan Pertukaran Pemuda Tiongkok-AS Digelar di Beijing

Kegiatan pertukaran antar pemuda Tiongkok-AS bertema “Teman dari Jauh” yang diselenggarakan China Media Group dan Asosiasi Pertukaran Siswa-siswi AS-Tiongkok digelar di Beijing pada hari Senin kemarin (18/3). Presiden CMG Shen Haixiong, Walikota Steilacoom, Richard Walter Muri, dan Wakil Sekretaris Jenderal Asosiasi Pertukaran Pendidikan Internasional Tiongkok Fu Bo, menghadiri kegiatan tersebut dan menyampaikan pidato. 
 


 

Shen Haixiong menyatakan, tahun ini bertepatan dengan peringatan 45 tahun penggalangan hubungan diplomatik Tiongkok-AS. Bulan Februari yang lalu, Presiden Tiongkok Xi Jinping dan istrinya Peng Liyuan membalas surat ucapan selamat Tahun Baru Imlek dari guru dan siswa Sekolah Menengah Lincoln AS, menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru Imlek kepada mereka, serta menyambut mereka untuk berkunjung ke Tiongkok. Dia yakin, melalui kunjungan kali ini, para siswa dapat melihat Tiongkok dengan mata kepala sendiri, mendengar Tiongkok dengan telinga sendiri, dan mencicipi kuliner Tiongkok secara langsung, sehingga mempunyai pemahaman dan perasaan yang lebih langsung dan mendalam.


 

Shen Haixiong mengatakan, Presiden Xi menunjukkan, “Dasar hubungan Tiongkok-AS berada pada masyarakat, harapannya terletak pada rakyat, masa depannya ada di tangan para pemuda, dan vitalitasnya berada di daerah.” Tiap hadirin adalah dasar, harapan, masa depan dan vitalitas bagi hubungan Tiongkok-AS. Marilah kita menjalin persahabatan dengan tulus, saling belajar, dan berupaya untuk mendorong persahabatan antar rakyat kedua negara, mendorong hubungan Tiongkok-AS melangkah ke masa depan yang lebih indah. 


 

Richard Walter Muri menyatakan harapannya agar 24 siswa sekolah menengah AS dapat melihat dan memahami Tiongkok melalui kunjungan kali ini yang berlangsung selama belasan hari, guna menjadi duta muda persahabatan AS-Tiongkok. 

Pewarta : CRI

Komentar

Berita Lainnya