Senin, 9 Desember 2024 10:46:8 WIB

Buku Berisi Wacana Xi Jinping Tentang Menegakkan Dan Meningkatkan Sistem Kongres Rakyat Telah Diterbitkan
Tiongkok

Endro

banner

Balai Besar Rakyat di Beijing, Tiongkok. FOTO: Beijing Walking Tours

BEIJING, Radio Bharata Online – Kompilasi wacana Xi Jinping, sekretaris jenderal Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok (PKT), tentang menegakkan dan meningkatkan sistem kongres rakyat, telah diterbitkan oleh “Central Party Literature Press” dan tersedia di seluruh negeri.

Dikompilasi oleh Institut Sejarah dan Sastra Partai Komite Sentral PKT, buku ini menampilkan kumpulan 37 karya penting Xi Jinping, yang menguraikan tema tersebut antara Desember 2012 dan Oktober 2024. Beberapa dari karya ini dipublikasikan untuk pertama kalinya.

Sejak Kongres Nasional PKT ke-18 pada tahun 2012, Komite Sentral PKT dengan Xi Jinping sebagai intinya, telah secara komprehensif memperkuat kepemimpinan Partai atas pekerjaan kongres rakyat, dan dengan penuh semangat mempromosikan demokrasi rakyat secara menyeluruh.

Xi Jinping telah memadukan prinsip-prinsip dasar Marxisme, dengan kenyataan khusus Tiongkok dan kebudayaan tradisional yang baik, secara sistematis merangkum pengalaman-pengalaman praktis PKT dalam memperkuat demokrasi sosialis, terus-menerus memajukan inovasi-inovasi teoritis dan praktis pada sistem kongres rakyat, dan mengemukakan serangkaian pemikiran baru, gagasan-gagasan baru, dan persyaratan-persyaratan baru.  Dengan demikian memberikan tuntunan mendasar untuk menegakkan, meningkatkan, dan menjalankan sistem kongres rakyat dengan baik. (CGTN)

Komentar

Berita Lainnya