Senin, 13 Juni 2022 1:39:54 WIB

Ganjar Pranowo Tangkap Kesedihan Ridwan Kamil yang Sangat Menusuk
Tiongkok

Agsan

banner

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

Bandung, CNN Indonesia - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menangkap kesedihan mendalam yang tidak bisa disembunyikan oleh Ridwan Kamil atas kepergian Emmeril Kahn Mumtadz.
Ganjar bersama istri Siti Atiqoh Supriyanti datang melayat ke rumah duka di Gedung Pakuan, Kota Bandung, semalam, Minggu (12/6).

"Tadi saya berbincang banyak dengan Kang Emil, ada sesuatu yang terlihat di wajahnya sebuah kesedihan sekaligus keikhlasan. Saya sampaikan kepada beliau warga dari Jateng mendoakan ananda tercinta," kata Ganjar.

Ganjar juga mengungkapkan pertemuannya dengan Ridwan Kamil membincangkan situasi atas yang dialami Gubernur Jabar.

"Tadi beliau juga sampaikan, ada saatnya saya berbahagia karena dua minggu suasana batin diaduk karena tidak ada kepastian apakah ananda tersayang bisa ditemukan. Jadi tadi beliau sampaikan betapa bahagianya," ungkapnya.

"Meskipun beliau menyatakan berbahagia tapi saya lihat raut mukanya memperlihatkan kesedihan yang sangat menusuk. Tadi cerita beliau utuhnya jasad, wanginya aromanya, menengok ke kanan dengan wajah yang segar Insya Allah itu menunjukkan proses kebaikan selama di dunia beliau banyak membantu orang," tutur Ganjar menambahkan.

Eril kini akan dimakamkan di Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, sekitar pukul 11.00 WIB, Senin (13/6). Proses pemakaman akan dimulai dari keberangkatan jenazah Eril dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, pada pukul 09.00 WIB.
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20220613075744-20-808143/ganjar-pranowo-tangkap-kesedihan-ridwan-kamil-yang-sangat-menusuk
 

Komentar

Berita Lainnya