Selasa, 15 Maret 2022 0:51:40 WIB

Xi Jinping Hadiri Acara Penutupan Paralimpiade Musim Dingin Beijing
Olahraga

Agsan

banner

Acara Penutupan Paralimpiade Musim Dingin Beijing 2022

 

 Beijing, CRI Online -  Acara penutupan Paralimpiade Musim Dingin Beijing 2022 diadakan di Stadion Nasional Beijing pada hari Minggu kemarin (13/03). Presiden Tiongkok Xi Jinping, Perdana Menteri Tiongkok Li Keqiang dan pemimpin-pemimpin Tiongkok lainnya serta Presiden Komite Paralimpiade Internasional (IPC) Andrew Parsons menghadiri acara tersebut. 

\

 

Olimpiade dan Paralimpiade sama luar biasanya. Setelah sukses menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin Beijing, pengorganisasian kompetisi yang luar biasa, fasilitas tanpa hambatan yang sempurna, dan layanan manusiawi Paralimpiade Musim Dingin Beijing memperoleh pujian para atlet, pelatih dan komunitas internasional. Selama 9 hari, sekitar 600 atlet penyandang disabilitas dari 46 negara atau daerah menikmati kegairahan dan berjuang keras, menunjukkan semangat yang tanpa menyerah, optimis dan giat. Kontingen Tiongkok totalnya memperoleh 61 medali dan di antaranya 18 medali emas, , menduduki urutan pertama di klasemen perolehan medali emas dan medali, menciptakan prestasi terbaik sejak berpartisipasi dalam Paralimpiade Musim Dingin.

Presiden Komite Paralimpiade Internasional (IPC) Andrew Parsons mengatakan, Paralimpiade Musim Dingin Beijing sangat mengagumkan, aman dan luar biasa, menjadi patokan Paralimpiade Musim Dingin di masa depan. Dia mengucapakan selamat kepada Tiongkok yang telah menjadi negara kuat olahraga Paralimpiade Musim Dingin, dan menyampaikan terima kasihnya kepada Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing, Panitia Penyelenggara Paralimpiade Musim Dingin Beijing, pemerintah Tiongkok serta seluruh rakyat Tiongkok. Terakhir, Parsons mengumumkan penutupan Paralimpiade Musim Dingin Beijing 2022, dan mengimbau agar para atlet dapat kembali berkumpul bersama di Milan dan Cortina d'Ampezzo 4 tahun lagi.

\

\

https://indonesian.cri.cn/2022/03/14/ARTIbqnDngnetKey81KG8Fys220314.shtml

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner