Senin, 1 Maret 2021 8:21:3 WIB

Taksi Tanpa Sopir Digratiskan di Wuhan
Teknologi

Adelia Astari

banner

logo Donfeng - Image from Internet

Wuhan, Bolong.id - Produsen mobil Tiongkok Dongfeng Motor Corporation mengatakan pada Sabtu (27/02/21) bahwa pihaknya menawarkan uji coba gratis taksi swakemudi di Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei, Tiongkok tengah.

Lebih dari 40 taxi bernama RoboTaxi, telah dipasang di jalan-jalan Wuhan. Ada di 20 tempat parkir khusus. Taxi melewati lebih dari 10 rute, menurut pusat teknis perusahaan. Dilansir dari People News, Minggu (28/02/2021)

RoboTaxi adalah mobil listrik. Menggunakan Sistem Navigasi dan Pemosisian Beidou. 

Superkomputer onboard, ditenagai teknologi 5G terbaru, mengidentifikasi lalu lintas secara akurat dan cepat. Hal ini memungkinkan kelancaran operasional taksi, kata Bian Ning, pemimpin proyek swakemudi dari Dongfeng Technical Center.

Mempertimbangkan persyaratan peraturan diperlukan pengawas keselamatan untuk taksi tanpa pengemudi ini. Namun, pengawas keselamatan tidak akan mengambil alih mengemudi kecuali ada keadaan darurat, menurut Bian.

Dongfeng Motor Corporation berencana untuk meluncurkan lebih dari 200 taksi tanpa pengemudi di Wuhan dalam dua hingga tiga tahun ke depan. (*)

 

Sumber: https://bolong.id/dw/0321/taksi-tanpa-sopir-digratiskan-di-wuhan

Komentar

Berita Lainnya

Prioritas Agenda Kerja Sama Tiongkok-ASEAN Teknologi

Selasa, 3 November 2020 9:58:24 WIB

banner
CMG Siap Beritakan CIIE ke-3 Teknologi

Rabu, 4 November 2020 1:22:22 WIB

banner
Han Zheng Hadiri Upacara Pembukaan CIIE Ke-3 Teknologi

Jumat, 6 November 2020 1:14:28 WIB

banner
Tiongkok Gelar Harbolnas Terbesar di Dunia Teknologi

Selasa, 10 November 2020 19:55:39 WIB

banner