BEIJING, Radio Bharata Online - Dewan Negara, kabinet Tiongkok, seperti dilansir dari Xinhua, pada Rabu mengumumkan pengangkatan dan pemberhentian pejabat, diantaranya :
Tang Wenhong ditunjuk sebagai wakil kepala Badan Kerjasama Pembangunan Internasional Tiongkok.
Xu Yongsheng diangkat sebagai wakil kepala Administrasi Kantor Pemerintah Nasional.
Li Danlu menjadi wakil kepala Administrasi Kekayaan Intelektual Nasional.
Tan Tieniu dicopot dari jabatan wakil direktur Kantor Penghubung Pemerintah Rakyat Pusat di Wilayah Administratif Khusus (SAR) Hong Kong.
Zhang Rongshun tidak lagi menjabat sebagai wakil direktur Kantor Penghubung Pemerintah Rakyat Pusat di SAR Makau.