Jumat, 26 April 2024 23:31:17 WIB

Tidak Hanya 'Ngopi', CP (Hainan) Xinglong Coffee Industry Development Juga Tempat Mempelajari Jenis dan Sejarah Kopi Di Tiongkok
Traveling

Andy Qiu

banner

CP (Hainan) Xinglong Coffee

Wanning - Radio Bharata Online - CP (Hainan) Xinglong Coffee Industry Development adalah salah satu destinasi yang unik di Hainan, Tiongkok yang dikenal dengan produksi kopi dan dedikasi untuk mengembangkan industri kopi di wilayah tersebut. Selain mencicipi dan membeli kopi, di sini dikembangkan secara besar-besaran dan dengan management yang profesional menjadi pusat pengetahuan dan industri kopi.

CP (Hainan) Xinglong Coffee Industry Development terletak di Wanning, sebuah kota kecil di tenggara Hainan yang terkenal dengan iklim tropisnya yang hangat dan lembab. Sejak awal abad ke-20, wilayah ini telah menjadi rumah bagi perkebunan kopi, dan kini berkembang menjadi salah satu produsen kopi utama di China. Pada tahun 1950-an, banyak perantau dari 21 negara temasuk Asia Tenggara dan Indonesia yang kembali ke Tiongkok. Mereka membawa bibit kopi dan keterampilan budidaya kopi kembali ke Tiongkok. Kopi cocok tumbuh di daerah tropis sehingga mereka ditempatkan di Hainan yang memiliki iklim mirip Asia Tenggara yang tropis. Mereka yang membawa budaya minum kopi, keterampilan memanggang, dan menyeduh kopi ke Tiongkok. Di sini pulalah didirikan pabrik kopi pertama di Tiongkok.

CP (Hainan) Xinglong Coffee didirikan bersama pada tahun 2020 oleh CP Group dan Pemerintah Kota Wanning di Provinsi Hainan, Tiongkok. Yang mereka buat bukanlah warung kopi semata, namun adalah "Kota Kopi" yang menakjubkan yang di dalamnya mencakup 3 industri besar yaitu
1. Penanaman atau budidaya kopi
2. Pemanggangan dan pemrosesan
3. Wisata budaya kopi dan branding

Dinamakan Taman Industry Kopi CP Xinglong. Bagian depannya ada ruang pameran, pusat budaya, pusat pendidikan dan penelitian kopi, pelatihan menyeduh dan menyajikan kopi secara profesional, dan lain-lain. Desain ruangan yang unik dan indah menjadi tempat instagramable di Wanning dan Hainan yang digemari oleh para influencer. Di bagian belakang, kita bisa melihat dua jalur produksi kopi mereka.

Di sini ada pemandu yang menjelaskan berbagai jenis kopi berdasarkan komposisi bahan pelengkapnya

(Di sini ada pemandu yang menjelaskan berbagai jenis kopi berdasarkan komposisi bahan pelengkapnya)

Selain kopi produksi Hainan, CP (Hainan) Xinglong Coffee juga mengimpor kopi dari seluruh dunia. Mereka memanfaatkan kemudahan pelabuhan perdagangan bebas Hainan untuk membeli kopi-kopi ternama dari seluruh dunia langsung dari negara penghasilnya, menjualnya, dan membuat pusat informasi pengetahuan jenis kopi di dunia. Salah satunya adalah kopi luwak dari Indonesia.

Menurut Wang Mengjun, penanggung jawab CP (Hainan) Xinglong Coffee Industry, kopi putih dan kopi luwak asal Indonesia sangat digemari di sini. Kopi luwak juga menjadi salah satu jenis kopi yang paling berharga dalam koleksi mereka dan ditampilkan sebagai kopi elit dunia di ruang pameran mereka.

Kopi luwak asal Indonesia ditempatkan sebagai kopi elit dunia di ruang pameran

(Kopi luwak asal Indonesia ditempatkan sebagai kopi elit dunia di ruang pameran)

CP (Hainan) Xinglong Coffee Industry Development adalah tempat yang unik dan menarik untuk dikunjungi, terutama bagi mereka yang tertarik dengan kopi dan proses pembuatannya bahkan sejarah dan perkembangan kopi dunia. Tempat ini memberikan pengalaman yang mendalam dan edukatif bagi pengunjung. Dari pertanian hingga teknologi, tempat ini menawarkan wawasan yang kaya tentang dunia kopi dan kontribusinya terhadap ekonomi lokal. Jika Anda berkunjung ke Hainan, pastikan untuk menyempatkan waktu mengunjungi tempat ini untuk pengalaman yang tak sekedar 'Ngopi'.

Salah satu sudut instagramable yang digemari para influencer

(Salah satu sudut instagramable yang digemari para influencer)

Komentar

Berita Lainnya

Tempat Wisata Populer di Tahun Baru Imlek Traveling

Jumat, 20 Januari 2023 18:27:48 WIB

banner