Selasa, 22 Maret 2022 1:48:53 WIB

Tiongkok Buat Jet Supersonik, Beijing ke New York Cuma 1 Jam
Tiongkok

Agsan

banner

Jet supersonik

Beijing, Bolong.id – Tiongkok sedang mengembangkan pesawat super cepat yang dibuat oleh Space Transportation. Nantinya jet supersonik itu dapat melakukan perjalanan Tiongkok-Amerika Serikat (AS) hanya dalam waktu 1 jam. Biasanya butuh 12 jam lebih untuk perjalanan ke dua negara ini.

Dilansir dari cnBeta.comperusahaan tersebut juga sudah merilis video yang memperlihatkan kehebatan jetnya. Terlihat bahwa pesawat membawa beberapa penumpang dan lalu dijalankan ke udara secara vertikal.

Pesawat itu melakukan perjalanan lewat awan dan suborbitalnya. Menempuh jarak 7.000 km dalam waktu 60 menit.

Pembuatan pesawat jet tersebut berbiaya rendah dari roket yang digunakan memboyong satelit ke luar angkasa. Space Transportation mengklaim kendaraan tersebut akan jauh lebih cepat dari pesawat tradisional.

Jet supersonik itu akan melakukan perjalanan tes darat pada 2023 mendatang. Serta diharapkan dapat melakukan debut penerbangan pada 2024 dan perjalanan berawak tahun 2025.

Selain itu, Space Transportation berharap dapat melakukan uji terbang kendaraan antariksa berawak tahun 2030. Menandakan perusahaan tersebut masuk ke industri wisata antariksa yang sedang jadi topik hangat beberapa waktu lalu.

NASA mengharapkan ruang angkasa bisa terbuka untuk diakses lebih banyak orang tahun 2030. Virgin Galactic telah melakukan penerbangan suborbital berawak penuh sebelumnya. Selain itu SpaceX telah membagikan rencana membuat sistem penerbangan suborbital. (*)


https://bolong.id/mg/0322/china-buat-jet-supersonik-beijing-ke-new-york-cuma-1-jam

Komentar

Berita Lainnya