Sabtu, 1 Juli 2023 9:6:51 WIB

Begini Cara Beli Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Indonesia

SINDOnesw - AP Wira

banner

Masyarakat bisa membeli tiket kereta cepat Jakarta-Bandung melalui offline maupun online. Foto: Dok SINDOnews

JAKARTA, Radio Bharata Online  - Cara membeli tiket kereta cepat Jakarta-Bandung ternyata cukup mudah. Masyarakat dapat membeli tiket dijual secara online atau offline yang terintegrasi dengan aplikasi KAI Access atau dijual melalui Online Travel Agent (OTA).

Nantinya akan ada tiket vending machine yang disertai pendamping guna memudahkan pembelian tiket. Kemungkinan disediakan aplikasi khusus untuk pembelian tiket kereta cepat untuk memudahkan masyarakat mendapat tiket kereta cepat Jakarta-Bandung.

 Terkait harga tiket, diperkirakan Rp150.000 untuk jarak dekat dan Rp350.000 jarak terjauh. Diketahui, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) akan melakukan soft launching kereta cepat Jakarta-Bandung pada 18 Agustus 2023. Pada Kamis (22/6/2023) lalu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan berkesempatan menjajal kereta cepat dari Stasiun Halim sampai Stasiun Tegalluar, Bandung. (SINDOnews)

 

Komentar

Berita Lainnya

Memperkuat Ketahanan Pangan Nasional Indonesia

Rabu, 5 Oktober 2022 17:33:33 WIB

banner
Pertemuan P20 di Buka Indonesia

Kamis, 6 Oktober 2022 14:20:55 WIB

banner