Jumat, 3 Februari 2023 9:28:50 WIB
5 Pesan Penting Aji Santoso untuk Marselino Ferdinan
Olahraga
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso meminta kepada Marselino Ferdinand untuk mandiri. (M. Arby Rahmat)
Radio Bharata Online - Pelatih Persebaya Aji Santoso memberikan pesan kepada Marselino Ferdinan yang telah resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar klub kasta kedua Belgia, KMSK Deinze.
Aji meminta Marsel untuk bisa mandiri di negeri orang dan menjaga kedisiplinan.
"Marsel harus bisa mandiri, tidak boleh home sick, istilah Jawanya tidak boleh mbok-mboken, harus disiplin, profesional, mengatur diri dan selalu tampil bagus," ujar Aji seperti dilansir dari Antara.
Menurut Aji, bermain di Eropa itu tidak mudah karena persaingannya sangat ketat dan level sepak bolanya juga sudah tinggi meskipun Marselino bermain di kasta kedua Liga Belgia.
"Meskipun bermain di Liga 2 Belgia, menurut Marsel dan agennya, KMSK Deinze memilik target untuk bisa promosi pada musim depan," ucapnya.
Powered By
Aji juga menegaskan akan terus memberi dukungan bagi anak asuhnya terutama yang mempunyai jenjang karir panjang untuk bermain di Liga Eropa.
"Saya support karena main di luar negeri itu saya yakin menjadi impian para pemain, pastinya bermain di sana itu berat, tapi demi kemajuan karir pemain itu bagus," kata mantan pelatih Persela Lamongan itu.
Namun demikian, Aji menegaskan tidak akan melepas pemainnya jika hanya berkompetisi di Asia Tenggara. Syaratnya pemain tersebut harus bermain di Liga Eropa, Jepang ataupun Korea Selatan.
"Saya akan memberi rekomendasi kepada manajemen seperti Marsel, tetapi jika hanya di Asia Tenggara tidak, karena sepak bola Indonesia tak kalah kualitasnya dengan negara-negara di Asia Tenggara. Selain itu masalah finansial juga tidak kalah dengan klub di Indonesia."
"Menurut penilaian saya, jika hanya bermain di Asia Tenggara akan lebih bagus tetap di Persebaya," ucap Aji, dikutip dari CNN Indonesia.com.
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB