Jumat, 25 November 2022 11:12:3 WIB
Presiden Jokowi Raih Penghargaan Pemimpin Global
Indonesia
Endro - Radio Bharata Online
Pendiri FPCI sekaligus Ketua Panitia CIFP 2022, Dino Patti Djalal dalam konferensi pers persiapan Konferensi Kebijakan Luar Negeri Indonesia (CIFP), Kamis (24/11/2022). (Foto:FPCI)
JAKARTA, Radio Bharata Online – Komunitas Kebijakan Luar Negeri Indonesia (FPCI) menganugerahkan Penghargaan Pemimpin Global kepada Presiden Joko Widodo. Penghargaan akan diberikan saat penyelenggaraan Konferensi Kebijakan Luar Negeri Indonesia (CIFP), Sabtu (26/11/2022), di Jakarta.
Ketua Panitia CIFP 2022, Dino Patti Djalal mengatakan, penghargaan diberikan atas prestasi Presiden Joko Widodo sebagai ketua G20. Menurutnya, Indonesia berhasil menjaga keutuhan G20, serta melahirkan “G20 Bali Leaders’ Declaration”. Deklarasi tersebut dipadat dengan kesepakatan, dan substansi yang menjawab berbagai permasalahan dunia.
Kepada wartawan, Kamis (24/11) Dino mengatakan, penghargaan diberikan kepada Presiden Jokowi, atas dedikasi dan prakarsa luar biasa dalam menjaga perdamaian dunia, menjembatani perbedaan, dan mengutamakan dialog dalam menyelesaikan permasalahan global.
Menurutnya, Global Leadership Award ini merupakan bentuk apresiasi tulus dari komunitas hubungan internasional bangsa Indonesia.
Dino menambahkan, kepemimpinan Indonesia sebagai Presiden G20, turut menjawab kekhawatiran banyak pihak. Dimana Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 sempat digambarkan rusak permanen dan tidak bisa menghasilkan kesepakatan yang berarti.
Menurutnya, semua kekhawatiran itu adalah hal yang nyata, namun dapat dijawab dengan cemerlang oleh Indonesia dibawah kepemimpinan Presiden Jokowi. Indonesia telah berhasil menyelamatkan G20, dan bahkan membuat G20 tetap sebagai motor solusi ekonomi dunia.
Penghargaan Pemimpin Global kepada Presiden Joko Widodo diberikan FPCI bersama sejumlah pihak. Yaitu, Pemuda Muhammadiyah, Asosiasi Dosen Indonesia (ADI), Asosiasi Ilmu Hubungan Internasional Indonesia (AIHII), Purna Paskibraka Indonesia DKI Jakarta, dan Indonesia Diaspora Network Global (IDNG). (KBRN)
Komentar
Berita Lainnya
Inflasi September 2022 1,17 Persen, Tertinggi Sejak Desember 2014 Indonesia
Selasa, 4 Oktober 2022 14:34:54 WIB
HUT ke-77 TNI, Jokowi Beri Tanda Kehormatan Bagi Tiga Prajurit TNI Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:4:36 WIB
Naik-Turun Bus TransJakarta Wajib Tempel Kartu, Saldo Minimum Rp5.000 Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:12:43 WIB
BMKG Minta Warga Waspada Gelombang 2,5 Meter di Empat Wilayah Laut NTT Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:33:18 WIB
Presiden Ingatkan TNI untuk Selalu Siap Hadapi Tantangan Geopolitik Global Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 14:31:19 WIB
Mesir Gelar Kegiatan Interaktif Belajar Bahasa Mandarin Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 15:20:17 WIB
Memperkuat Ketahanan Pangan Nasional Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 17:33:33 WIB
Pertemuan P20 di Buka Indonesia
Kamis, 6 Oktober 2022 14:20:55 WIB
Seluruh Biaya Perawatan Korban Kanjuruhan DItanggung Pemkab Malang Indonesia
Kamis, 6 Oktober 2022 14:48:18 WIB
Direktur PT Liga Indonesia Baru Jadi Tersangka Tragedi Kanjuruhan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 10:59:49 WIB
Kronologi Tragedi Kanjuruhan, 11 Tembakan Gas Air Mata Dilepaskan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 11:9:42 WIB
Jokowi Minta Dewan Direksi BPJS Ketenagakerjaan Kelola Dana dengan Hati-Hati Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 14:43:21 WIB
Sekjen PBB Prihatin Atas Insiden Penembakan di Thailand Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 15:55:21 WIB
Kirab Kebangsaan Merah Putih di Kota Pekalongan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 16:3:8 WIB
Mahfud Md Tidak Mempermasalahkan Media Asing Investigasi Tragedi Kanjuruhan Indonesia
Sabtu, 8 Oktober 2022 8:53:51 WIB