Senin, 31 Juli 2023 9:25:46 WIB
Kalahkan Ramen, Rawon Jadi Sup Terenak di Dunia Versi Taste Atlas
Traveling
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Ilustrasi. Rawon jadi sajian sup terenak di dunia versi Taste Atlas. (iStockphoto/Muhammad Senopati)
Radio Bharata Online - Rawon jadi sajian sup terenak di dunia. Rawon berdiri di posisi puncak dalam daftar teranyar yang dirilis Taste Atlas pada Jumat (28/7) waktu setempat.
Secara keseluruhan, sajian rawon mendapatkan raihan bintang sebanyak 4,8. Raihan ini mengungguli 10 sajian sup lainnya yang juga tak kalah enak.
Rawon juga bahkan mengalahkan ramen, sajian mi Jepang yang ramai di Indonesia. Berbagai restoran atau gerai khusus ramen hadir di banyak kota di Indonesia.
Rawon sendiri merupakan sajian khas asal Jawa Timur. Sajian ini berisi potongan daging sapi dalam kuah hitam yang menggoda.
"Sup beraroma ini biasanya dibuat dengan daging sapi yang direbus perlahan dan bahan tradisional Indonesia lainnya," tulis Taste Atlas, dikutip dari CNN Indonesia.com.
Elemen utama dalam sajian rawon sup terenak di dunia adalah keluak atau kepayang. Keluak ini-lah yang menghasilkan kuah hitam pekat dalam sajian rawon.
Biasanya, keluak dicampur bersama rempah dan herbal lain seperti daun jeruk, serai, jahe, kunyit, dan cabai.
Konon, rawon menjadi sajian favorit kalangan bangsawan di Surabaya. Seiring berjalannya waktu, sajian satu ini kian populer di tengah masyarakat.
Saat ini, rawon cukup mudah ditemukan di banyak restoran di Indonesia. Biasanya, potongan daging sapi dalam kuah hitam itu disajikan bersama nasi putih, telur asin, tauge pendek, sambal, dan kerupuk udang.
Berikut selengkapnya daftar 10 sup terenak di dunia versi Taste Atlas.
1. Rawon sup terenak di dunia (Surabaya, Indonesia)
2. Ramen tonkotsu (Fukuoka, Jepang)
3. Tom kha gai (Thailand)
4. Sopa de lima (Yucatan, Meksiko)
5. Taiwanese hot pot (Taiwan)
6. Ciorba radauteana (Radauti, Romania)
7. Bori-bori (Paraguay)
8. Ramen (Jepang)
9. Shoyu ramen (Tokyo, Jepang)
10. Zurek (Polandia).
Komentar
Berita Lainnya
Volume Penerbangan di Tiongkok Kini Memulih 63% Dibanding Pra COVID Traveling
Selasa, 17 Januari 2023 13:17:0 WIB
Informasi Bagi Warga Indonesia yang Ingin Pergi ke Tiongkok Traveling
Selasa, 17 Januari 2023 13:37:17 WIB
Sandiaga Optimistis Visa Elektronik Akan Tingkatkan Kunjungan Wisman Traveling
Rabu, 18 Januari 2023 11:38:57 WIB
Tempat Wisata Populer di Tahun Baru Imlek Traveling
Jumat, 20 Januari 2023 18:27:48 WIB
Meningkatnya kunjungan wisawatawan lokal ,Niat Berwisata Warga Tiongkok Meningkat dengan Pemulihan Pariwisata Lebih Matang Traveling
Sabtu, 21 Januari 2023 16:55:37 WIB
Lion Air Buka Rute Tiongkok-Bali Mulai 22 Januari 2023 Traveling
Minggu, 22 Januari 2023 8:26:20 WIB
Liburan Imlek 2023, Ratusan Wisatawan dari Tiongkok Kunjungi Bali Traveling
Minggu, 22 Januari 2023 19:39:24 WIB
Bali No.2, Ini Destinasi Paling Populer di Dunia Tahun 2022 Traveling
Senin, 23 Januari 2023 11:11:19 WIB
Tiongkok puji Indonesia sambut wisatawan berbahasa Mandarin Traveling
Senin, 23 Januari 2023 11:44:1 WIB
Shanghai Menerima 4,4 Juta Turis pada Tiga Hari Pertama Liburan Tahun Baru Imlek Traveling
Selasa, 24 Januari 2023 12:39:28 WIB
Mulai 6 Februari, Biro Wisata Tiongkok Akan Bawa Wisatawan ke Indonesia Traveling
Rabu, 25 Januari 2023 10:58:6 WIB
Wisata Es-Salju Jadi tradisi Baru untuk Tahun Baru Imlek Traveling
Rabu, 25 Januari 2023 15:52:56 WIB
Olahraga Musim Dingin Menerangi Tembok Besar Tiongkok Traveling
Rabu, 25 Januari 2023 15:56:15 WIB
Enak! Aneka Masakan Mie ala Provinsi Shaanxi Tiongkok Traveling
Rabu, 25 Januari 2023 17:25:22 WIB