Sabtu, 10 April 2021 10:39:7 WIB

Antusias Sambut Ramadan, Mesut Ozil Tegaskan Bangga Jadi Muslim
Olahraga

Angga Mardiansyah

banner

Mesut Ozil saat tampil bersama Fenerbahce. (KENAN ASYALI / POOL / AFP)

Bulan Ramadan 1442 H tinggal menghitung hari lagi dan para muslim tentu menyambutnya dengan antusias, temasuk bintang sepak bola yang bermain di Fenebahce, yakni Mesut Ozil.

Melalui akun media sosial Instagramnya pada Jumat (9/4/2021), Mesut Ozil membuat postingan antusias menyambut hari Ramadan. Ozil mengunggah foto ilustrasi dirinya berada di depan mashin Ibn Tulun, di Kairo, Mesir.

Dalam unggahannya tersebut, Mesut Ozil terlihat sedang menengadahkan tangannya tanda berdoa dan menegaskan bahwa dirinya bangga menjadi seorang muslim.

"Saya adalah muslim dan akan menjadi seorang muslim. Saya akan mati Insha'Allah dalam kondisi muslim dan saya bangga menjadi muslim," tulis Ozil dalam keterangan unggahannya.

Mesut Ozil antusias sambut Ramadan. (Instagram/m10_official)\

Mesut Ozil antusias sambut Ramadan. (Instagram/m10_official)

Tak hanya itu, Ozil juga membagikan kabar bahwa merek dagangnya membuat merchandise edisi khusus bulan Ramadan. Ozil pun mengunggah foto sedang memakai topi dan jaket bertuliskan 'Ramadan Mubarak'.

Sementara itu, Mesut Ozil masih belum menemukan performa terbaiknya sejak hengkang dari Arsenal ke klub Turki, Fenerbahce pada Januari 2021 kemarin.

Ozil yang mendapatkan kontrak hingga tahun 2024 dari Fenerbahce belum memberikan pengaruh besar, meski perekrutannya dibarengi dengan ekspektasi yang tinggi.

Sejak bergabung ke Fenerbahce pada Januari lalu, Mesut Ozil tercatat baru bermain dalam tujuh pertandingan di semua kompetisi. Namun, Ozil sama sekali belum berkotribusi dalam terjadinya gol.suara.com

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner