Selasa, 17 Januari 2023 15:32:50 WIB
2 Mantan Pilar Timnas Indonesia Bersaing Jadi Anggota Exco PSSI
Olahraga
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Kurniawan Dwi Julianto merupakan salah satu penyerang andalan Timnas Indonesia pada era 1990-an hingga 2000-an. (AFP PHOTO/Pornchai KITTIWONGSAKUL)
Radio Bharata Online - Dari 78 nama yang terdaftar sebagai bakal calon anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, terdapat dua mantan pemain Timnas Indonesia.
PSSI sudah mengumumkan bakal calon ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota exco setelah pendaftaran resmi ditutup pada Senin (16/1) 18.00 WIB.
Ada lima orang yang mendaftar sebagai bakal calon ketua umum, kemudian 17 nama mengisi bakal calon wakil ketua umum, dan 78 calon anggota komite eksekutif.
Sederet nama calon penghuni bangku Exco PSSI terdiri dari berbagai macam latar belakang. Ada yang merupakan anggota Exco PSSI saat ini, mantan Exco PSSI pada masa lalu, pemilik klub, pengurus klub, pengusaha, politisi, mantan pembawa acara berita di televisi, hingga selebritas papan atas.
Yang menarik terdapat dua nama yang pernah mengisi daftar susunan pemain Timnas Indonesia pada masa 1990-an. Keduanya merupakan pemain jebolan program PSSI Primavera, yakni Kurniawan Dwi Julianto dan Yeyen Tumena.
Dua rekan seangkatan yang pernah menimba ilmu sepak bola di Italia itu menjadi minoritas di antara sederet nama lain yang belum pernah merasakan membela negara di atas lapangan hijau.
Kurniawan memiliki karier lebih lama di Timnas Indonesia ketimbang Yeyen. Sosok yang memiliki julukan 'Si Kurus' itu tampil membela Timnas Indonesia sejak 1995 hingga 2005 dengan 59 caps dan 33 gol. Sementara Yeyen main 14 kali dengan mengenakan seragam Merah Putih.
Setelah gantung sepatu, Kurniawan dan Yeyen sama-sama melanjutkan karier sebagai pelatih. Keduanya juga sempat menjadi komentator dan pengamat sepak bola di stasiun televisi.
Rekam jejak Kurniawan dan Yeyen pun mirip karena pernah dipercaya menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia. Bahkan Yeyen pernah menjadi pelatih caretaker skuad Garuda pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Di luar lapangan hijau Kurniawan sempat masuk menjadi calon Ketua Umum PSSI pada Kongres Luar Biasa PSSI 2016, dikutip dari (CNN Indonesia)
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB