Senin, 17 Januari 2022 7:43:8 WIB

The Battle At Lake Changjin Film Terlaris di Tiongkok
Tiongkok

Tian Lathuny

banner

Ilustrasi Gambar: Wikipedia

Film "The Batle Like A Changjin"  telah berhasil menghasilkan total 5,96 miliar RMB atau sekitar rp 13,4 trilliun, melampaui film aksi “Wolf Warrior 2” untuk menjadi film dengan pendapatan tertinggi dalam sejarah Tiongkok.

Faktanya, saat ini film tersebut merupakan film terlaris di dunia untuk tahun 2021, film ini disutradarai oleh pembuat film top Chen Kaige, Tsui Hark, dan Dante Lam dan dibintangi oleh aktor terkenal Wu Jing dari Wolf Warrior dan Jackson Yee dari grup pop Tiongkok TFBOYS.

Film "The Batle Like A Changjin" ini berkisah tentang pertempuran berdarah antara Amerika Serikat dan Tiongkok di danau Changjin pada musim dingin 1950.

Netizen Tiongkok merayakan kesuksesan film tersebut di weibo. Film ini menjadi yang terlaris dan trending di weibo serta telah ditonton lebih dari 33,8 juta kali. Keberhasilan film ini menunjukkan bahwa industri FilmTiongkok sedang berada pada level sukses.

Film ini dapat dianggap sebagai dorongan propaganda, mengingat departemen propaganda Tiongkok yang memerintahkannya. Terlepas dari itu, kesuksesan besar "The Batle Like A Changjin" menunjukkan bahwa teater Tiongkok tidak lagi bergantung pada Hollywood untuk menarik penonton.

Video: https://www.tiktok.com/@bharataonline/video/7047423578433703194?is_from_webapp=1&sender_device=pc&web_id7054050301452453377

Komentar

Berita Lainnya