Selasa, 29 September 2020 5:57:1 WIB
Mesin Rusak, Lion Air JT177 Mendarat Darurat di Bandara Lombok
Indonesia
Angga Mardiansyah - Radio Bharata
lustrasi pesawat (pixabay/Finmiki)
Pesawat Lion Air JT177 dengan nomor registrasi PK-LGZ rute Lombok-Surabaya mendarat darurat akibat mengalami kerusakan mesin sesaat setelah mengudara dari Bandara Lombok, Selasa (29/9/2020), sore.
General Manager Bandara Internasional Lombok Nugroho Jati mengatakan akibat kejadian itu, pilot Lion Air kemudian memutuskan untuk kembali ke Bandara Internasional Lombok.
Nugroho menjelaskan pesawat Lion Air saat itu membawa 114 penumpang. Pesawat take off dari Bandara Lombok pukul 16.48 WITA dan pada pukul 17.00 WITA. Unit pertolongan kecelakaan penerbangan dan pemadam kebakaran Bandara Internasional Lombok menerima informasi bahwa pesawat tersebut akan kembali mendarat karena mengalami kerusakan mesin nomor dua.
"PKP-PK pun melaksanakan siaga dua sehingga pada pukul 17.12 WITA pesawat berhasil mendarat dengan selamat dan parkir di parking stand nomor 12 Bandara Lombok," kata dia melalui pernyataan tertulis.
"Seluruh penumpang kemudian turun dari pesawat dan diarahkan menuju ruang tunggu bandara. Tak ada korban jiwa atau penumpang yang cedera dalam peristiwa ini," Nugroho menambahkan.
Nugroho mengungkapkan pesawat berjenis Boeing B739 tersebut dinyatakan memerlukan perawatan lebih lanjut di Bandara Lombok.
Dari penumpang 114 orang, 40 orang telah mengajukan refund tiket ke pihak maskapai dan sebanyak 74 penumpang yang tidak mengajukan refund akan diberangkatkan esok hari dengan menggunakan pesawat Lion Air JT823 pukul 08.10 WITA.
"Untuk penumpang yang melakukan refund sampai dengan data pukul 19.45.WITA sebanyak 40 orang dan 74 orang akan diberangkatkan besok pagi," katanya.
Komentar
Berita Lainnya
Inflasi September 2022 1,17 Persen, Tertinggi Sejak Desember 2014 Indonesia
Selasa, 4 Oktober 2022 14:34:54 WIB
HUT ke-77 TNI, Jokowi Beri Tanda Kehormatan Bagi Tiga Prajurit TNI Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:4:36 WIB
Naik-Turun Bus TransJakarta Wajib Tempel Kartu, Saldo Minimum Rp5.000 Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:12:43 WIB
BMKG Minta Warga Waspada Gelombang 2,5 Meter di Empat Wilayah Laut NTT Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 10:33:18 WIB
Presiden Ingatkan TNI untuk Selalu Siap Hadapi Tantangan Geopolitik Global Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 14:31:19 WIB
Mesir Gelar Kegiatan Interaktif Belajar Bahasa Mandarin Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 15:20:17 WIB
Memperkuat Ketahanan Pangan Nasional Indonesia
Rabu, 5 Oktober 2022 17:33:33 WIB
Pertemuan P20 di Buka Indonesia
Kamis, 6 Oktober 2022 14:20:55 WIB
Seluruh Biaya Perawatan Korban Kanjuruhan DItanggung Pemkab Malang Indonesia
Kamis, 6 Oktober 2022 14:48:18 WIB
Direktur PT Liga Indonesia Baru Jadi Tersangka Tragedi Kanjuruhan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 10:59:49 WIB
Kronologi Tragedi Kanjuruhan, 11 Tembakan Gas Air Mata Dilepaskan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 11:9:42 WIB
Jokowi Minta Dewan Direksi BPJS Ketenagakerjaan Kelola Dana dengan Hati-Hati Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 14:43:21 WIB
Sekjen PBB Prihatin Atas Insiden Penembakan di Thailand Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 15:55:21 WIB
Kirab Kebangsaan Merah Putih di Kota Pekalongan Indonesia
Jumat, 7 Oktober 2022 16:3:8 WIB
Mahfud Md Tidak Mempermasalahkan Media Asing Investigasi Tragedi Kanjuruhan Indonesia
Sabtu, 8 Oktober 2022 8:53:51 WIB