Selasa, 25 April 2023 13:32:53 WIB

Pemain Naturalisasi Ivar Jenner Main 90 Menit, Jong Utrecht Sukses Kalahkan Jong Ajax
Olahraga

AP Wira

banner

Ivar Jenner calon pemain naturalisasi Indonesia

UTRECHT, Radio Bharata Online - Ivar Jenner membantu timnya Jong Utrecht meraih kemenangan 1-0 melawan Jong Ajax dalam pertandingan lanjutan kasta kedua Liga Belanda 2022/2023, Selasa (25/4/2023). Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia ,Ia tampil sepanjang 90 menit sebagai pemain gelandang bertahan.

Meskipun kedua tim sama-sama mencatatkan sembilan upaya tembakan ke gawang, Jong Ajax lebih unggul dalam penguasaan bola dengan persentase 53 persen, sedangkan Jong Utrecht 47 persen.

Pertandingan yang berlangsung di Training Complex Zoudenbalch FC Utrecht ini merupakan pertemuan kedua tim pada pekan ke-34. Ivar Jenner menjadi aktor penting untuk memutus serangan yang dilancarkan oleh Jong Ajax sebelum sampai ke lini pertahanan Jong Utrecht. Pada menit ke-90+7, Anthony Descotte berhasil mencetak gol lewat tendangan penalti yang membuat Jong Utrecht keluar sebagai pemenang.

Sekadar informasi, meski meraih kemenangan krusial tersebut, Jong Utrecht masih berada di dasar klasemen dengan peringkat ke-20 dan mengumpulkan 26 angka. Selanjutnya, Ivar Jenner dan rekan-rekannya akan melawan FC Eindhoven di Jan Louwers Stadion pada Sabtu (29/4/2023) dalam pertandingan lanjutan Liga Belanda kasta kedua.

Saat ini proses naturalisasi Ivar Jenner cuma tinggal menjalani sejumlah proses seperti pengambilan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan menunggu surat Keputusan Presiden (Keppres) untuk menjadi WNI. Pasalnya, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI bulan lalu sudah setuju menaturalisasi bek 19 tahun kelahiran Utrecht, Belanda, tersebut.

sumber: SINDOnews

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner