Rabu, 26 April 2023 15:45:25 WIB

Vietnam Punya Beban Super Jelang SEA Games Kamboja
Olahraga

Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online

banner

Vietnam siap pertahankan gelar juara di SEA Games 2023 Kamboja. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pras)

Radio Bharata Online - Pelatih Vietnam U-22 Philippe Troussier mengakui timnya punya beban berat di SEA Games 2023 Kamboja.
Skuad Vietnam U-22 telah tiba di Kamboja pada Rabu (26/4) pagi waktu setempat. Setibanya di Bandara Internasional Phnom Penh para pemain dan ofisial tim Vietnam U-22 mendapat sambutan hangat dari tuan rumah.

Pelatih Vieynam U-22 Philippe Troussier pun tak segan-segan untuk mengungkapkan target timnya saat berbicara dengan awak media di Kamboja.

"Kami senang berada di sini. Bagi saya, ini adalah kunjungan pertama saya ke Kamboja. Hari ini, kami datang ke sini dengan ambisi besar untuk mencoba memainkan permainan sepak bola terbaik kami. Tentunya Vietnam U-22 akan berusaha merebut gelar juara," ucap Troussier dikutip dari 24h.com.

"Kami tahu bahwa untuk mencapai tujuan kami, kami harus bersaing dengan 1, 2, 3, bahkan 4 pesaing lainnya. Itu sebabnya tantangan dengan Vietnam U-22 ini akan sangat sulit. Tapi saya pikir kami siap untuk menghadapi tantangan ini. Tim berlatih dengan konsentrasi tinggi. Sekali lagi, kami datang ke SEA Games ke-32 dengan semangat tinggi, untuk mendapatkan hasil terbaik," ujar Troussier menambahkan.

Namun, pelatih asal Prancis itu yakin bahwa Vietnam U-22 tahu bagaimana mengatasi semua tekanan untuk memenangkan pertandingan mendatang di Kamboja.

"Kami memiliki banyak tekanan untuk menggapai target kami di turnamen ini. Kami memiliki tekanan untuk memainkan sepak bola terbaik kami. Kami memiliki tekanan untuk memainkan sepak bola yang bagus. Saya harap tekanan ini akan membantu para pemain bermain dengan semangat tertinggi," kata Troussier.

Vietnam U-22 tergabung di Grup B bersama Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos. Pada laga perdana Vietnam U-22 akan menghadapi Laos pada Minggu (30/4) sore, dikutip dari CNN Indonesia.com.

 

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner