Jumat, 2 Juni 2023 14:14:30 WIB
Rekor Pertemuan Indonesia vs Palestina: Skor Imbang 1-1
Olahraga
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Timnas Palestina akan menghadapi Indonesia pada FIFA Matchday. (AFP/KARIM JAAFAR)
Radio Bharata Online - Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina pada FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, 14 Juni mendatang. Berikut rekor pertemuan atau head to head Indonesia vs Palestina.
Indonesia vs Palestina sebelumnya sudah dua kali pertama. Pertemuan pertama terjadi di Stadion Manahan, Solo, pada 22 Agustus 2011. Ketika itu Indonesia menang 4-1 atas Palestina.
Empat gol Timnas Indonesia yang kala itu dilatih Wim Rijsbergen dicetak Hariono, Cristian Gonzales dan Bambang Pamungkas yang mencetak dua gol ke gawang Palestina.
Kurang dari satu tahun kemudian, 22 Mei 2012, Timnas Indonesia kembali bertemu Palestina di ajang Piala Al Nakba di Hebron, Palestina. Kali ini Indonesia menelan kekalahan 1-2 dari Palestina di babak semifinal. Satu gol Timnas Indonesia yang kala itu dilatih Nilmaizar dicetak Irfan Bachdim.
Sejak saat itu Indonesia dan Palestina tidak pernah bertemu. Kedua tim akhirnya kembali bertemu pada FIFA Matchday Juni di Stadion GBT.
"Rencana Pak Erick Thohir untuk menggelar FIFA Matchday lebih sering akan mempertebal pengalaman kami bermain dan menghadapi lawan dari mana pun, mempertebal nyali kami. Baik itu pertandingan yang ditargetkan untuk menambah poin, atau pertandingan dengan tim kuat dunia," kata Rizky Ridho jelang melawan Palestina dan Argentina.
Laga Indonesia vs Palestina juga disambut positif oleh Sandy Walsh. Bek naturalisasi Timnas Indonesia senang bisa bermain di Surabaya, Jawa Timur, yang merupakan tanah kelahiran kakeknya.
"Saya sudah mendengar kabar dari PSSI terkait FIFA Matchday Juni di Surabaya. Itu merupakan kampung halaman kakek saya. Saya sangat senang mendengarnya. Semangat, sampai jumpa di FIFA Matchday Juni," kata Sandy, dikutip dari CNN Indonesia.com.
Pihak PSSI sendiri belum merilis harga tiket Indonesia vs Palestina. Daftar tiket di Stadion GBT baru akan diumumkan pada 6 Juni mendatang.
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB