Kamis, 25 November 2021 0:27:29 WIB

Jerman dan Denmark sedang Gawat, Warga AS Dilarang Mendekat
Sosial Budaya

Agsan

banner

Ilustrasi. Foto: Getty Images/iStockphoto/oonal

Denmark - Jumlah kasus virus Corona di Jerman dan Denmark melonjak drastis. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau CDC dan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) sampai-sampai warganya dilarang bepergian ke kedua negara itu.
\r\nAS memasukkan Jerman dan Denmark ke dalam daftar level 4 CDC, kasus sangat tinggi, dan dilarang bepergian. Artinya, CDD semua traveler AS dilarang masuk ke Jerman dan Denmark, kendati dua negara itu membuka pintu bagi warga AS yang sudah divaksin penuh.
\r\n
\r\nJerman memang tengah menghadapi lonjakan kasus Covid-19 terburuk sejak awal pandemi. Mengutip US Today, dilaporkan lebih dari 333.000 kasus pada Minggu (15/11/2021). Angka itu hampir dua kali lipat dari tingkat mingguan yang dilaporkan selama lonjakan sebelumnya pada Desember 2020.
\r\n
\r\nPejabat kesehatan Jerman mengatakan peningkatan pesat Covid-19 itu membuka peluang semua orang yang tidak divaksin di negara itu akan tertular virus Corona pada akhir musim dingin. Kementerian Kesehatan Jerman melaporkan hingga awal pekan ini sekitar 68% dari total populasi telah divaksinasi penuh.
\r\nSementara itu, Denmark melaporkan lebih dari 26.500 kasus Covid-19 per 15 November. Itu juga merupakan jumlah kasus mingguan tertinggi.
\r\nNegara ini mengembalikan penggunaan kartu digitalnya awal bulan ini, yang membatasi akses ke tempat-tempat seperti restoran dan acara besar bagi orang-orang yang telah divaksinasi, baru pulih atau dites negatif dalam 72 jam terakhir.
\r\nMenurut statistik Our World in Data sekitar 76% populasi Denmark telah divaksinasi penuh hingga awal pekan ini.
\r\n
\r\nDengan tambahan Jerman dan Denmark, kini daftar level 4 CDC ada 75 negara. Di antaranya Inggris, Norwegia, Belgia, Yunani, Rumania, Austria, Swiss, Irlandia, Republik Ceko, Singapura, dan Malaysia.
\r\n https://travel.detik.com/travel-news/d-5826128/jerman-dan-denmark-sedang-gawat-warga-as-dilarang-mendekat.
\r\n
\r\n 

Komentar

Berita Lainnya

Pelestarian Lingkungan Sungai Yangtze Sosial Budaya

Sabtu, 8 Oktober 2022 16:4:14 WIB

banner
Hari Kota Sedunia dirayakan di Shanghai Sosial Budaya

Minggu, 30 Oktober 2022 15:32:5 WIB

banner