Sabtu, 31 Agustus 2024 10:8:45 WIB

Tampil Luar Biasa, Jay Idzes Telan Kekalahan Pertama Bersama Venezia
Olahraga

Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online

banner

Jay Idzes bermain apik saat Venezia dikalahkan Torino. (Dok. Torino FC)

Radio Bharata Online - Jay Idzes menelan kekalahan pertamanya di Serie A Liga Italia meski bermain bagus saat Venezia dikalahkan Torino di Stadion Pier Luigi Penzo, Venice, Jumat (30/8) malam waktu setempat.
Idzes lagi-lagi menampilkan permainan yang solid meski Venezia dikalahkan Torino. Kali ini bek Timnas Indonesia tampil penuh saat melawan Torino. Venezia ditekuk Torino 0-1 pada laga ini. Gol kemenangan tim tamu dicetak Saul Coco melalui sundulan pada menit ke-86.

Meski kalah, penampilan Jay Idzes terbilang cemerlang. Bek 24 tahun itu kembali mampu tampil solid dan mampu mengatur lini pertahanan Venezia dengan baik.

Salah satu momen terbaik bagi Jay Idzes terjadi pada menit ke-18. Mantan pemain Go Ahead Eagles itu berhasil melakukan penyelamatan penting di garis gawang Venezia dengan membuang bola sebelum pemain Torino Valentino Lazaro mampu mencetak gol.

Kekalahan dari Torino membuat Venezia saat ini berada di posisi 19 klasemen Serie A Liga Italia dengan torehan satu poin dari tiga pertandingan. Hasil melawan Torino membuat pelatih Venezia Eusebio Di Francesco.

Di Francesco menyebut Venezia tidak pantas kalah karena tampil bagus di lini belakang dan punya sejumlah peluang emas untuk mencetak gol, di kutip dari CNN Indonesia.com.

""Sepak bola itu kejam, kami tidak pantas kalah. Kami telah mempersiapkan cara bertahan dari bola mati Torino, kami naif, tetapi kami tidak pantas menerima hasil ini. Tim seharusnya bisa bermain lebih jernih, tetapi kebobolan gol dari bola mati membuat Anda keluar pertandingan dengan marah," ucap Di Francesco dikutip dari Tutto Venezia Sport.

"Saya memuji para pemain atas penampilan di antara babak pertama dan kedua. Sepak bola juga terdiri dari beberapa episode. Saya lebih suka tim kami bermain kurang baik dan menang, kami harus belajar memanfaatkan peluang," kata Di Francesco menambahkan.

 

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner