Sabtu, 6 Mei 2023 9:22:42 WIB
SEA Games 2023: Timnas Basket Putri 3x3 Tak Gentar Cuaca Panas Kamboja
Olahraga
AP Wira
Timnas Basket Putri 3x3 Indonesia siap memburu medali di SEA Games 2023. Foto: Dok. Perbasi
PHNOM PENH, Radio Bharata Online - Timnas basket putri Indonesia 3x3 mendapat sejumlah kendala non teknis jelang bertanding di SEA Games 2023. Namun kesiapan bertanding srikandi Merah Putih dinilai tak akan terganggu oleh hal tersebut.
Jelang pertandingan pertama pada Sabtu (6/5), Timnas 3x3 putri tidak mendapatkan fasilitas maksimal. Tuan rumah tak menyiapkan ruang ganti dan ruang tunggu untuk Adelaide Wongsohardjo dkk. Hal itu disampaikan penanggung jawab Timnas 3x3 putri, Christopher Tanuwijaya. Ia menyebut jika selama pertandingan, ruang ganti dan ruang tunggu ditiadakan oleh pihak penyelenggara.
Christopher dan timnya kemudian menyewa mobil. Jika diperlukan, pemain bisa tunggu dimobil supaya kepanasan di tribun yang tanpa AC (Air Conditioner),"
Chris mengatakan hal ini penting, sebab jeda waktu antara pertandingan pertama dengan berikutnya sekitar tiga jam.
Bola basket kategori 3x3 akan digelar di Morodok Techo National Stadium, Elephant Hall 2, selama dua hari pada 6-7 Mei 2023. Merah-Putih tergabung di Grup B bersama Singapura, Malaysia, dan Kamboja.
Christopher menilai cuaca panas di Phnom Penh tak akan memengaruhi kualitas timnya. Sebab, para pemain diakui sudah terbiasa dengan kondisi tersebut.
"Kami juga bersyukur suhu di Indonesia beberapa waktu terakhir lagi panas banget. Jadi para pemain sudah terbiasa latihan di kondisi panas. Semoga ini jadi benefit tambahan untuk kita besok," ujarnya.
Manajer Timnas 3X3, Putra Wijaya Saputra juga mengatakan hal serupa. Situasi di luar ekspektasi di venue 3X3 tidak akan mengganggu konsentrasi para pemain dalam mengejar prestasi.
Laga pertama Indonesia akan berlangsung melawan Singapura pada Sabtu (6/5) pukul 10.00 waktu setempat. Kemudian menghadapi Malaysia, pada pukul 13.00, dan laga terakhir melawan Kamboja pukul 15.30. Sementara pada keesokan harinya, akan berlangsung laga semifinal dan final. Dua tim terbaik dari masing-masing grup akan bersaing pada dua partai tersebut.
sumber Detikcom
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB