Sabtu, 1 April 2023 10:52:12 WIB

Siap Unjuk Gigi, Wajah Baru di Timnas Indonesia U-22
Olahraga

AP Wira

banner

Seiya Da Costa Lay dari Arema FC.

JAKARTA, Radio Bharata Online - Ada sejumlah wajah baru dalam daftar 36 pemain yang dipanggil untuk Timnas Indonesia U-22. Mereka nantinya akan dipersiapkan bertanding untuk SEA GAMES 2023.

Direktur Teknik (Dirtek) PSSI,Indra Syafri yang  saat ini didapuk sebagai pelatih kepala Garuda Muda menyebut, para pemainnya  yang dipanggil merupakan penggawa yang berasal dari Liga 2. Ada 14 wajah baru yang menghiasi Timnas Indonesia U-22 kali ini. Salah satunya adalah pemain keturunan Jepang-Portugal, Seiya Da Costa Lay dari Arema FC.

Pemain satu ini terbilang unik. Pasalnya, gelandang satu ini memiliki darah blasteran dari berbagai negara. Seiya lahir di Hiroshima, Jepang dengan ayah Indonesia dan ibu Jepang. Namun saat ini sang ibu diketahui sudah memiliki paspor Indonesia.

Selain Jepang dan Indonesia, Seiya ternyata juga punya darah Portugal dan Tionghoa. Kedua campuran itu didapat dari sang kakek. Tak heran jika namanya sangat kental dengan aroma Portugis.

Selain Seiya, Indra juga melihat potensi pemain milik Persik Kediri, Jeam Kelly Sroyer. Jeam merupakan pemain kelahiran Biak, Papua, yang berperan sebagai striker.

Pemain berusia 20 tahun itu menyumbang satu gol dari delapan penampilannya bersama Macan Putih-julukan Persik- musim ini. Dia nantinya akan bersaing dengan Ramadhan Sananta sebagai striker muda PSM Makassar yang sukses mencatatkan namanya di daftar top skor Liga 1 musim ini.

Wajah baru di Timnas Indonesia U-22:

  • Seiya Da Costa - Arema FC
  • Muhammad Andy Harjito- Borneo FC
  • Muhammad Taufany Muslihuddin - Borneo FC
  • Satrio Azhar Santoso - Persib Bandung
  • Salmani Bolang- Persiba Balikpapan
  • Muhammad Akbar Arjunsyah- Gresik United
  • Jeam Kelly Sroyer - Persik Kediri
  • Rangga Widiansyah - Persik Kediri
  • Mohammad Haykal Alhafiz - Persikab Bandung
  • Muhamad Darmawan - Persita Tangerang
  • Tri Setiawan - Persipal Palu
  • Ifan Nanda Pratama - PSS Sleman
  • Ikhsan Nul Zikrak - RANS Nusantara FC
  • Muhammad Fadilla Akbar - RANS Nusantara FC

 

Pewarta: Sportstar

 

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner