Selasa, 14 Februari 2023 10:0:28 WIB

4 Jenis Ikan untuk Menurunkan Berat Badan: Bikin Sehat dan Singset
Olahraga

Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online

banner

Tahukah Anda kalau bukan cuma sayuran dan buah tapi juga ada ikan untuk menurunkan berat badan?(iStockphoto/gbh007)

Radio Bharata Online - Tahukah Anda kalau bukan cuma sayuran dan buah tapi juga ada ikan untuk menurunkan berat badan?
Menambahkan ikan ke dalam menu diet Anda bakal membantu menurunkan berat badan. Ikan juga merupakan pilihan sehat yang dapat memberi Anda berbagai manfaat.

Makan ikan dapat meningkatkan penglihatan Anda dan mengurangi risiko penyakit jantung dan penyakit Alzheimer, belum lagi membantu Anda menurunkan berat badan. Yaitu, jika Anda makan ikan dalam jumlah dan jenis yang tepat.

Menurut Food and Drug Administration AS, orang dewasa harus makan sekitar 2 sampai 3 porsi atau setidaknya 8 ons ikan setiap minggu. Itu memberi Anda kesempatan untuk memasukkan beberapa jenis makanan laut ke dalam diet Anda.

Berikut beberapa jenis ikan untuk menurunkan berat badan:
1. Salmon
'Salmon adalah sumber protein tanpa lemak yang bagus," kata Lisa R. Young, konsultan nutrisi, asisten profesor nutrisi di NYU.

"Ikan ini mengandung asam lemak omega-3 yang penting untuk diet kita. Omega-3 adalah nutrisi yang memberi energi tubuh kita dan menjaga agar jantung, paru-paru, otak, dan sistem kekebalan tubuh bekerja dengan baik. Ini penting bagi seseorang yang mencoba menurunkan berat badan, terutama karena asam lemak ini juga dapat membantu meningkatkan metabolisme seseorang."

2. Tuna
Tuna selama ini sering dimakan saat makan sushi atau sashimi saja. Tapi kalau mau serius menurunkan berat badan, tuna juga bisa disantap lebih sering.

"Tuna kaya nutrisi, seperti asam lemak omega-3, vitamin D, dan selenium," kata Paulina Lee, ahli diet kesehatan usus fungsional dan pendiri Savvy Stummy, LLC dikutip dari Eat This Not That, dikutip dari CNN Indonesia.com.

"Selenium adalah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tiroid kita untuk berfungsi secara optimal. Karena tiroid bertanggung jawab atas metabolisme, tiroid yang berfungsi buruk dapat memengaruhi kemampuan kita untuk menurunkan berat badan, jadi mengonsumsi makanan kaya selenium dapat membantu. Satu studi menunjukkan bahwa peningkatan asupan selenium diet mengakibatkan penurunan lemak tubuh."

3. Ikan kod
Lee mengungkapkan bahwa ikan cod tinggi protein dan rendah kalori dan lemak. Sementara itu, ikan kod juga tinggi vitamin B yang dibutuhkan tubuh untuk mengelola stres, membangun neurotransmiter, memetabolisme nutrisi, melepaskan energi dari makanan.

4. Halibut
"Halibut adalah sumber protein yang bagus saat mencoba menurunkan berat badan," kata Young tentang ikan untuk menurunkan berat badan. 

Halibut mengandung berbagai nutrisi seperti fosfor, selenium, magnesium, serta vitamin B6 dan B12. Vitamin B12 juga bermanfaat untuk membantu menurunkan berat badan.

 

Komentar

Berita Lainnya

Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

banner