Minggu, 14 Mei 2023 16:17:15 WIB
Konferensi Konten Kreator Audio dan Video Internet Pertama
Sosial Budaya
Endro
Orang-orang berjalan-jalan di bazar untuk Konferensi Pembuat Konten Audio dan Video Internet pertama di Shanghai. [Foto disediakan untuk chinadaily.com.cn]
SHANGHAI, Radio Bharata Online - Menurut data yang dirilis pada Konferensi Konten Kreator Audio dan Video Internet pertama di Shanghai pada tanggal 11 Mei, konten audio dan video internet di Tiongkok telah melahirkan pasar yang besar, yaitu lebih dari 800 miliar yuan pada tahun 2022.
Konferensi berlangsung di distrik Hongkou, Shanghai, dari tanggal 11 hingga 13 Mei, dan dihadiri oleh para pengunggah platform streaming ternama dari seluruh Tiongkok.
Dengan tema "Kreasi Mencapai Mimpi", konferensi ini diselenggarakan bersama oleh pemerintah kota Kebudayaan dan Pariwisata, Pemerintah Kota Radio dan Televisi, dan distrik Hongkou, dengan tujuan untuk memupuk lebih banyak konten budaya lokal yang populer dan waralaba.
Buku Putih 2022 tentang Pencipta Konten Audio dan Video Internet, dirilis pada konferensi tersebut. Menurut Buku Putih, jumlah pembuat konten audio dan video Internet di Tiongkok mengalami pertumbuhan yang eksplosif dalam beberapa tahun terakhir. Dan sekarang secara bertahap menjadi mapan dan stabil. Platform terkemuka seperti bilibili.com, Douyin dan Xiaohongshu memiliki jumlah total 9 juta konten kreator pada tahun 2021. Dan pada tahun 2023 jumlah totalnya telah melebihi 13 juta, serta masih berpotensi untuk tumbuh lebih lanjut.
Menurut Buku Putih tersebut, hampir 60 persen pembuat konten audio dan video Internet di Tiongkok adalah anak muda yang berusia antara 25 hingga 34 tahun.
Empat puluh enam persen dari mereka, melakukannya sebagai pekerjaan paruh waktu, dan 37 persen mencari nafkah dari pekerjaan tersebut.
Buku Putih ini juga mencatat bahwa penyedia konten audio dan video Internet menjadi semakin muda, beragam dan profesional.
Secara ekonomi, sosial dan budaya, mereka telah mendapatkan cukup banyak pengakuan. Tetapi pada saat yang sama, mereka dihadapkan pada masalah seperti kehabisan ide kreatif, kecemasan akan arus tampilan halaman, serta homogenisasi konten.
Penyelenggara konferensi merilis proposal arahan baru bagi para pembuat konten Internet pada hari yang sama, mendorong mereka untuk mempromosikan budaya Tionghoa, menyajikan keindahan dalam kehidupan sehari-hari, memfasilitasi komunikasi budaya, menyebarkan pesan solidaritas, dan terus menghasilkan lebih banyak konten audio dan video yang luar biasa. (China Daily)
Komentar
Berita Lainnya
Impian Ren Zhe menggabungkan budaya melalui karyanya Sosial Budaya
Selasa, 4 Oktober 2022 17:3:36 WIB
TING BAATAR Delegasi yang mengabdikan diri untuk membantu orang Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 17:36:8 WIB
Kanal Besar Menyaksikan Perubahan Hangzhou dari Pusat Industri Menjadi Permata Budaya Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 20:44:15 WIB
Demam Bersepeda Perkotaan Mencerminkan Pembangunan Yang direncanakan, Beralih ke Gaya Hidup Hijau Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 21:3:58 WIB
Bali memperingati Maulid Nabi 1444 H dengan menampilkan Tari Rodat Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:18:8 WIB
Pelestarian Lingkungan Sungai Yangtze Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 16:4:14 WIB
Meningkatnya Populasi panda penangkaran global Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:28:3 WIB
80 Persen kapas di Petik oleh Mesin Pemanen di Xinjiang Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:32:41 WIB
Musik Tradisional di Kota Es Harbin Daya Tarik Wisata Global Sosial Budaya
Selasa, 18 Oktober 2022 22:53:38 WIB
Transformasi Bekas Kompleks Industri di Liaoning Menjadi Taman Budaya Sosial Budaya
Rabu, 19 Oktober 2022 10:28:48 WIB
Hong Kong Freespace Jazz Fest hadir kembali, menampilkan Jill Vidal, Eugene Pao dan Ted Lo Sosial Budaya
Senin, 24 Oktober 2022 18:0:34 WIB
Perlindungan Digital Pada Situs Gua Berusia 1600 tahun Di Kota Zhangye Sosial Budaya
Jumat, 28 Oktober 2022 12:8:17 WIB
Situs Warisan Budaya, Memperkokoh Kepercayaan Bangsa Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 8:21:51 WIB
Hari Kota Sedunia dirayakan di Shanghai Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 15:32:5 WIB
Wang Yaping: Impian Terbesarku adalah Kembali Terbang ke Luar Angkasa Sosial Budaya
Jumat, 4 November 2022 18:6:41 WIB