Kamis, 1 Desember 2022 11:30:28 WIB

Bank Makanan AS Menjadi Korban Terbaru Inflasi
International

Endro - Radio Bharata Online

banner

Relawan komunitas menyiapkan buah di fasilitas Houston Food Bank di kota Texas pada 8 Februari 2022. [FOTO oleh BRANDON BELL/GETTY IMAGES]

CHICAGO, Radio Bharata Online – Kenaikan harga makanan tidak hanya dirasakan oleh rumah tangga di Amerika Serikat, tetapi juga di bank makanan di seluruh negeri yang ingin membantu mereka yang kurang beruntung.

Katie Fitzgerald, opsir kegiatan di Feeding America, sebuah organisasi nirlaba yang mengawasi lebih dari 200 bank makanan di seluruh AS, kepada USA Today mengatakan, kisah tahun 2022 adalah inflasi, inflasi harga makanan.

Di antara bank makanan Feeding America, sekitar 40 persen diantaranya mengalami defisit dalam memasok makanan yang cukup. Dan itupun tidak berkelanjutan.

Di New Jersey, orang harus mengatasi harga pangan yang tinggi, sementara juga berurusan dengan biaya perumahan dan bahan bakar yang melonjak.

Carlos Rodriguez, presiden dan CEO Community FoodBank of New Jersey mengatakan, dia telah melihat peningkatan permintaan sedikitnya 15 persen selama setahun terakhir, dengan kenaikan 40 persen di awal musim panas.

Sayangnya, kenyataannya bagi banyak rumah tangga yang berisiko rawan pangan, mereka harus mendahulukan membayar sewa rumah.

Di negara bagian New Jersey, diperkirakan 657.000 orang, termasuk lebih dari 175.000 anak-anak, tidak aman pangan pada tahun 2020. (China Daily)

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner