Rabu, 26 April 2023 16:13:27 WIB
Pembatasan Operasional Truk Angkut Barang Diperpanjang Sampai 28 April
Ekonomi
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Ilustrasi truk angkut barang di tol. (CNN Indonesia/Syakirun Niam)
Radio Bharata Online - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengumumkan perpanjangan waktu pembatasan operasional angkutan barang.
Pembatasan yang mulanya diterapkan sampai Rabu (26/4) pukul 00.00 menjadi hingga Jumat (28/4) pukul 24.00 waktu setempat. Muhadjir menyebut keputusan itu diambil usai pemerintah mencermati kondisi di lapangan dalam rangka menjamin keselamatan, keamanan, dan kelancaran arus balik Lebaran 2023.
"Pemerintah telah memutuskan untuk memperpanjang masa pembatasan operasional kendaraan angkutan barang, baik di ruas tol maupun non tol. Perpanjangan berlaku hingga Jumat, 28 April 2023 pukul 24.00," kata Muhadjir dalam keterangan video, Rabu (26/4).
Muhadjir menuturkan perpanjangan ini diatur dalam SKB antara Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub dengan Kakorlantas Polri Nomor: KP-DRJD 2617 Tahun 2023 dan SKB Nomor: SKB/49/ IV/2023 Tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Selama Masa Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2023/ 1444 H.
"Atas nama pemerintah, kami menyampaikan permintaan maaf kepada semua pihak yang terdampak, khususnya kepada para pelaku usaha dan industri," ujar dia.
Selain itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah mengimbau ASN, TNI, Polri, hingga pegawai BUMN dan swasta untuk menunda perjalanan balik mudik ke wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Jokowi menyinggung soal lonjakan arus balik yang diprediksi terjadi pada Senin (24/4) dan Selasa (25/4) ini. Ia berharap menunda kepulangan bisa mengurai potensi penumpukan kendaraan pada puncak arus balik, dikutip dari CNN Indonesia.com.
Komentar
Berita Lainnya
Investasi Banyak Masuk ke Jateng, Ganjar: Tingkat Layanan Kita Sangat Serius Ekonomi
Selasa, 4 Oktober 2022 18:8:39 WIB
Perdagangan Jerman mengalahkan ekspektasi pada Agustus , meski ekonomi melambat Ekonomi
Rabu, 5 Oktober 2022 18:2:24 WIB
Krisis Ekonomi 1997 Kembali Bayangi Asia Ekonomi
Kamis, 6 Oktober 2022 13:29:54 WIB
Pakar: Tren konsumsi sehat mencerminkan kepercayaan konsumen yang kuat Ekonomi
Jumat, 7 Oktober 2022 19:14:0 WIB
Perkiraan uang penjualan pembuat chip TSMC, persaingan melambat Ekonomi
Jumat, 7 Oktober 2022 19:44:54 WIB
Mentan-Menkeu G20 & Bank Dunia Kumpul di AS, Cari Solusi Atasi Krisis Pangan Ekonomi
Rabu, 12 Oktober 2022 9:9:53 WIB
Lebih dari Setengah Mobil Baru akan Menggunakan Listrik pada Tahun 2025 Ekonomi
Kamis, 13 Oktober 2022 21:21:32 WIB
Tibet Melihat Pertumbuhan Pengeluaran Konsumsi Tahunan Dua Digit Ekonomi
Kamis, 13 Oktober 2022 21:23:14 WIB
Gara-gara Hujan, Petani Risau Harga Cabai dan Beras Naik Ekonomi
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:37:6 WIB
PLN: Infrastruktur Listrik Kereta Cepat Rampung Juni 2023 Ekonomi
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:43:54 WIB
Antisipasi Resesi Gelap, Sandiaga Uno: Perkuat UMKM dan Kolaborai Ekonomi
Minggu, 16 Oktober 2022 18:8:23 WIB
Huawei akan mendirikan pusat layanan cloud Eropa pertama di Irlandia Ekonomi
Kamis, 20 Oktober 2022 10:1:4 WIB
14 Negara Tandatangani 100 Kerja Sama Dagang dengan Indonesia Ekonomi
Kamis, 20 Oktober 2022 15:36:8 WIB
Sri Mulyani Pede Ekonomi RI Tembus 5,5 Persen pada Kuartal III 2022 Ekonomi
Sabtu, 22 Oktober 2022 11:45:9 WIB