Senin, 20 Februari 2023 9:6:27 WIB
Gaet investor, PT KIW manfaatkan "podcast"
Ekonomi
AP Wira
Direktur Utama PT Kawasan Industri Wijayakusuma (KIW) Ahmad Fauzie Nur bersama Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Semarang dr Widoyono melihat ruang Podcast KIWinners, di Kantor KIW, Semarang, Selasa (14/2/2023). ANTARA/Zuhdiar Laeis.
SEMARANG, Radio Bharata Online - PT Kawasan Industri Wijayakusuma (KIW) memanfaatkan program podcast dengan mengundang para pengusaha dan pemangku kepentingan untuk berbagi pengalaman berbisnis di kawasan itu, sehingga menarik investor baru.
Program podcast yang dinamai KIWinners itu merupakan salah satu terobosan badan usaha milik negara (BUMN) yang bergerak di penjualan kapling industri dan persewaan bangunan pabrik siap pakai (BPSP) tersebut.
"Kami memiliki program broadcaster kepada publik tentang bagaimana KIW dan kesempatan berinvestasi di Semarang, namanya KIWinners Podcast," kata Direktur Utama PT KIW Ahmad Fauzie Nur, saat dikonfirmasi di Semarang, Jawa Tengah, Minggu.
Melalui program podcast itu, KIW mengundang para pemilik usaha di KIW untuk memperkenalkan perusahaannya hingga alasan memilih mengembangkan bisnis di kawasan usaha tersebut, serta mengundang dinas-dinas terkait.
"Kami mengundang seluruh stakeholder dan tenant-tenant untuk bisa memperkenalkan dirinya sendiri, profile company-nya, alasan memilih KIW dan Jawa Tengah sebagai lokasi berinvestasi," katanya pula.
Bahkan, kata Fauzie, para pemilik pabrik di KIW yang diundang juga diminta menyampaikan semacam testimoni mengenai keuntungan-keuntungan yang didapatkan selama berinvestasi di kawasan itu.
"Bagi kami sebagai pengelola bagaimana bisa memberikan layanan yang terbaik, sedangkan tenant bisa mempromosikan, mengenalkan produk dan bisnisnya kepada publik," katanya lagi.
Podcast dipilih KIW sebagai sarana promosi, karena merupakan salah satu media yang masih berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir dengan banyaknya tayangan podcast.
Saat ini, Fauzie menyebutkan, ada 120 perusahaan yang beroperasi di KIW dengan jumlah tenaga kerja total setidaknya 26 ribu orang.
Awal Januari lalu, KIWinners telah mengundang Mr Kasun Kuragamuwa selaku General Manager PT Prym Intimates Indonesia, perusahaan yang memproduksi aksesoris pakaian dalam.
Pada Selasa (14/3) lalu, giliran Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Semarang dr Widoyono yang diundang KIW untuk berbincang lewat Podcast KIWinners.
"Sektor industri menjadi penyumbang kontribusi investasi kedua terbesar setelah perdagangan. Sangat mungkin dikembangkan, apalagi menghadapi tsunami resesi atau inflasi," kata Widoyono.
Pada tahun ini, DPM-PTSP Kota Semarang menargetkan investasi baru senilai Rp26 triliun, atau melebihi target nilai investasi tahun 2022 sebesar Rp24 triliun yang mampu terealisasi 102 persen. (ANTARA)
Komentar
Berita Lainnya
Investasi Banyak Masuk ke Jateng, Ganjar: Tingkat Layanan Kita Sangat Serius Ekonomi
Selasa, 4 Oktober 2022 18:8:39 WIB
Perdagangan Jerman mengalahkan ekspektasi pada Agustus , meski ekonomi melambat Ekonomi
Rabu, 5 Oktober 2022 18:2:24 WIB
Krisis Ekonomi 1997 Kembali Bayangi Asia Ekonomi
Kamis, 6 Oktober 2022 13:29:54 WIB
Pakar: Tren konsumsi sehat mencerminkan kepercayaan konsumen yang kuat Ekonomi
Jumat, 7 Oktober 2022 19:14:0 WIB
Perkiraan uang penjualan pembuat chip TSMC, persaingan melambat Ekonomi
Jumat, 7 Oktober 2022 19:44:54 WIB
Mentan-Menkeu G20 & Bank Dunia Kumpul di AS, Cari Solusi Atasi Krisis Pangan Ekonomi
Rabu, 12 Oktober 2022 9:9:53 WIB
Lebih dari Setengah Mobil Baru akan Menggunakan Listrik pada Tahun 2025 Ekonomi
Kamis, 13 Oktober 2022 21:21:32 WIB
Tibet Melihat Pertumbuhan Pengeluaran Konsumsi Tahunan Dua Digit Ekonomi
Kamis, 13 Oktober 2022 21:23:14 WIB
Gara-gara Hujan, Petani Risau Harga Cabai dan Beras Naik Ekonomi
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:37:6 WIB
PLN: Infrastruktur Listrik Kereta Cepat Rampung Juni 2023 Ekonomi
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:43:54 WIB
Antisipasi Resesi Gelap, Sandiaga Uno: Perkuat UMKM dan Kolaborai Ekonomi
Minggu, 16 Oktober 2022 18:8:23 WIB
Huawei akan mendirikan pusat layanan cloud Eropa pertama di Irlandia Ekonomi
Kamis, 20 Oktober 2022 10:1:4 WIB
14 Negara Tandatangani 100 Kerja Sama Dagang dengan Indonesia Ekonomi
Kamis, 20 Oktober 2022 15:36:8 WIB
Sri Mulyani Pede Ekonomi RI Tembus 5,5 Persen pada Kuartal III 2022 Ekonomi
Sabtu, 22 Oktober 2022 11:45:9 WIB