Sabtu, 21 Januari 2023 9:2:24 WIB

Rusia Ancam NATO soal Perang Nuklir Bila Kalah di Ukraina
International

AP Wira

banner

Ilustrasi perang Rusia dan Ukraina (Foto: REUTERS/Gleb Garanich)

MOSKOW, Radio Bharata Online  - Rusia melontarkan ancaman kepada aliansi militer Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Adalah mantan Presiden Rusia Dmitry Medvedev dengan mengingatkan bahwa kekalahan Rusia dalam perang di Ukraina bisa memicu perang nuklir.
Secara terpisah, pemimpin Gereja Ortodoks Rusia menyatakan bahwa dunia akan berakhir jika Barat berusaha menghancurkan Rusia.

Dilansir Reuters, retorika apokaliptik semacam itu dimaksudkan untuk mencegah aliansi NATO yang dipimpin Amerika Serikat (AS) agar tidak terlibat lebih jauh dalam perang di Ukraina. Pekan ini, sekutu-sekutu Ukraina dijadwalkan menggelar pertemuan untuk membahas pasokan senjata lainnya.
 

Namun pengakuan eksplisit bahwa Rusia mungkin kalah dalam medan perang, menandai momen langka untuk keraguan publik dari seorang anggota terkemuka lingkaran dalam Presiden Vladimir Putin. Medvedev yang merupakan sekutu dekat Putin tersebut, kini menjabat Wakil Ketua Dewan Keamanan Rusia.

Ancaman itu dilontarkan Medvedev menjelang pertemuan negara-negara NATO dan para pemimpin pertahanan berbagai negara yang mendukung Ukraina. Pertemuan dijadwalkan digelar di Pangkalan Udara Ramstein di Jerman pada Jumat (20/1), untuk membahas strategi dan dukungan bagi upaya Barat dalam mengalahkan Rusia di Ukraina.

Lebih lanjut, Medvedev menegaskan bahwa pemimpin negara-negara NATO seharusnya memikirkan soal risiko dari kebijakan-kebijakan mereka.

 

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner