Rabu, 13 Januari 2021 7:54:48 WIB
BWF: Empat Pebulutangkis Positif COVID-19 di Asian Leg
Olahraga
Agsan Prawira
BWF: Empat Pebulutangkis Positif COVID-19 di Asian Leg. (Foto ilustrasi: Ben Hoskins/Getty Images)
Jakarta -
Federasi Bulutangkis Dunia/Badminton World Federation (BWF) mengonfirmasi ada empat pebulutangkis yang dinyatakan positif COVID-19 di Asian Leg. Dua di antaranya dari India.
Hasil tersebut diketahui usai para pemain melakukan tes swab ketiga pada Senin (11/1/2021). Sementara BWF menginformasikannya beberapa jam sebelum dimulainya babak pertama Yonex Thailand Open pada Selasa (12/1/2021) pagi.
"Keempat pemain tersebut termasuk dua dari India, satu dari Jerman, dan satu dari Mesir. Tapi setelah menguji ulang spesimen yang sama, satu pemain dari India, dan kedua pemain dari Jerman dan Mesir ditemukan negatif," bunyi pernyataan BWF
Rencananya, tiga pemain yang sudah dinyatakan negatif akan melakukan tes swab kembali pada hari ini. Sementara satu pemain India, yang tidak disebutkan namanya, tetap positif, diisolasi di rumah sakit selama minimal 10 hari. "(Tapi) orang itu akan diuji lagi hari ini juga."
"Pertandingan yang melibatkan pemain ini dinyatakan berjalan mulus. Pertandingan hari ini yang menampilkan teman sekamar dari pemain ini juga dinyatakan berjalan lancar. Pemain itu berada di karantina sendiri dan juga menjalani tes lain hari ini."Di sisi lain, BWF menilai jalannya pertandingan tetap mulus meskipun harus ada beberapa pemain yang diketahui positif.
Sementara itu, BWF dan Asosiasi Bulu Tangkis Thailand akan terus mengikuti semua protokol yang diuraikan oleh otoritas kesehatan setempat untuk memastikan keselamatan semua peserta lainnya.
Dengan hasil tersebut, BWF menyatakan seluruh tim India dikategorikan berisiko tinggi oleh otoritas kesehatan Thailand dan semua pemain serta rombongan tim saat ini sedang melakukan karantina sendiri di kamar mereka di hotel dan akan menjalani tes PCR hari ini.
Para pemain India yang telah dinyatakan negatif dan dijadwalkan bermain hari ini akan diizinkan datang ke venue. Sementara untuk pelatih, manajer, atau personel lain dari Tim India tidak diizinkan.
https://sport.detik.com/raket/d-5331196/bwf-empat-pebulutangkis-positif-covid-19-di-asian-leg
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB