Jumat, 12 Mei 2023 9:36:27 WIB

12 Mei, Hari Perawat Internasional 2023
Kesehatan

Detik/Endro

banner

Tema Hari Perawat Internasional 2023 | Foto: Dok. International Council of Nurses Baca artikel detiknews, "Hari Perawat Internasional 2023: Tema dan Kisah di Balik Peringatannya" selengkapnya https://news.detik.com/berita/d-6715691/hari-perawat-internasional-2023-tema-dan-kisah-di-balik-peringatannya. Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/

JAKARTA, Radio Bharata Online - Hari Perawat Internasional 2023 diperingati pada hari Jumat, 12 Mei 2023. Hari Perawat Internasional atau International Nurses Day, merupakan momentum untuk mengapresiasi jasa seluruh perawat di dunia, atas kerja keras dan pengorbanannya dalam melayani masyarakat.

Hari Perawat Internasional menjadi hal yang penting untuk diperingati. Sebab dengan mengingat dan memperingatinya, artinya kita juga turut langsung mendukung dan memperkuat sistem kesehatan dunia, untuk mengatasi segala tantangan kesehatan. Selain itu, peringatan Hari Perawat Internasional juga akan membuat perawat, dari tidak terlihat, menjadi tak ternilai di mata para pembuat kebijakan, publik, dan semua orang yang berpengaruh di bidang kesehatan.

Dilansir dari situs resmi International Council of Nurses (ICN), tema yang diusung untuk memperingati Hari Perawat Internasional 2023 adalah "Our Nurses. Our Future" yang artinya "Perawat Kita, Masa Depan Kita".

Presiden ICN, Dr. Pamela Cipriano menjelaskan bahwa tema tersebut merupakan tujuan yang diinginkan oleh ICN untuk dunia keperawatan di masa depan. Terutama dalam mengatasi tantangan kesehatan global, dan meningkatkan kesehatan global untuk semua orang.

Menurut Dr. Pamela, kita harus berkaca dari situasi pandemi COVID-19 lalu, agar di masa depan perawat dapat terus dilindungi, dihormati, dan dihargai.

Sementara kisah di balik peringatan Hari Perawat Internasional, tidak dapat dilepaskan dari sosok Florence Nightingale.  Dilansir situs American Nurses Association, sejak tahun 1965, lembaga internasional keperawatan, International Council of Nurses (ICN) telah memperingati tanggal 12 Mei sebagai Hari Perawat Internasional.

Tanggal ini dipilih untuk memperingati kelahiran Florence Nightingale pada tahun 1820, seorang perawat asal Inggris yang dikenal sebagai pelopor perawat modern. Pada tahun 1850-an tepatnya ketika Perang Krimea tengah berlangsung, Nightingale merupakan tokoh penting dalam keperawatan.

Nightinghale berjasa besar dalam merawat dan membantu tentara Inggris yang terluka saat Perang Krimea. Ia memberlakukan praktik cuci tangan dan kebersihan yang ketat saat merawat tentara yang terluka.

Saat malam, Nightinghale juga akan memeriksa luka-luka para tentara dengan memegang lampu yang dibawanya. Hal inilah yang membuatnya diberikan julukan "The Lady With the Lamp" atau "Wanita dengan Lampu". Atas jasa-jasanya, Nightingale dan para pembantunya berhasil mengurangi tingkat kematian dari 42% menjadi 2%. (Detik)

Komentar

Berita Lainnya

Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan

Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB

banner
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan

Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB

banner