Minggu, 27 Desember 2020 14:9:35 WIB
Prancis Bakal Lockdown Lagi Bila Kasus Covid-19 Terus Naik
Sosial Budaya
Angga Mardiansyah - Radio Bharata
Ilustrasi. Menkes Prancis tak menutup peluang lockdown ketiga kalinya bakal terjadi bila kasus Covid-19 terus naik, terutama usai natal.(AP/Kirsty Wigglesworth)
Menteri Kesehatan Prancis Olivier Veran mengatakan peluang untuk pemberlakuan kembali penguncian wilayah alias lockdown ketiga kalinya untuk negara itu mungkin saja terjadi bila angka kasus Covid-19 terus bertambah.
Negara tersebut kini tengah waspada atas peluang terjadinya lonjakan kasus usai natal.
"Kami tak akan pernah mengecualikan tindakan yang diperlukan untuk melindungi publik," kata Veran kepada media setempat, Journal du Dimanche.
"Bukan berarti kami telah membuat keputusan, tetapi kami mengamati situasi dari jam ke jam," lanjutnya.
Prancis kini telah mencatat sekitar 15 ribu kasus baru per hari, dan pada Jumat (25/12), telah dikonfirmasi temuan varian baru virus corona yang baru-baru ini menyerang Inggris.
Pasien tersebut adalah seorang Prancis yang tinggal di Inggris. Dia tak menunjukkan gejala dan mengisolasi diri di rumahnya di Tours, Prancis tengah.
Orang tersebut tiba dari London pada 19 Desember dan menjalani pemeriksaan di rumah sakit pada 21 Desember dan dinyatakan positif mengidap jenis virus yang dikenal sebagai VOC 202012/01.
"Otoritas kesehatan telah melakukan pelacakan kontak untuk para profesional kesehatan yang merawat pasien," kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan dikutip dari AFP.
Kontak mereka yang dianggap rentan juga akan diisolasi, kata pernyataan itu.
Selain kasus pertama ini, "hingga saat ini, beberapa sampel positif yang mungkin menunjukkan varian VOC 202012/01 sedang diurutkan" oleh laboratorium spesialis Institut Pasteur nasional, pernyataan itu menambahkan.
Varian baru tersebut, yang dikhawatirkan para ahli lebih menular, memicu 50 negara memberlakukan pembatasan perjalanan terhadap Inggris. cnnindonesia.com
Komentar
Berita Lainnya
Impian Ren Zhe menggabungkan budaya melalui karyanya Sosial Budaya
Selasa, 4 Oktober 2022 17:3:36 WIB
TING BAATAR Delegasi yang mengabdikan diri untuk membantu orang Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 17:36:8 WIB
Kanal Besar Menyaksikan Perubahan Hangzhou dari Pusat Industri Menjadi Permata Budaya Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 20:44:15 WIB
Demam Bersepeda Perkotaan Mencerminkan Pembangunan Yang direncanakan, Beralih ke Gaya Hidup Hijau Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 21:3:58 WIB
Bali memperingati Maulid Nabi 1444 H dengan menampilkan Tari Rodat Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:18:8 WIB
Pelestarian Lingkungan Sungai Yangtze Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 16:4:14 WIB
Meningkatnya Populasi panda penangkaran global Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:28:3 WIB
80 Persen kapas di Petik oleh Mesin Pemanen di Xinjiang Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:32:41 WIB
Musik Tradisional di Kota Es Harbin Daya Tarik Wisata Global Sosial Budaya
Selasa, 18 Oktober 2022 22:53:38 WIB
Transformasi Bekas Kompleks Industri di Liaoning Menjadi Taman Budaya Sosial Budaya
Rabu, 19 Oktober 2022 10:28:48 WIB
Hong Kong Freespace Jazz Fest hadir kembali, menampilkan Jill Vidal, Eugene Pao dan Ted Lo Sosial Budaya
Senin, 24 Oktober 2022 18:0:34 WIB
Perlindungan Digital Pada Situs Gua Berusia 1600 tahun Di Kota Zhangye Sosial Budaya
Jumat, 28 Oktober 2022 12:8:17 WIB
Situs Warisan Budaya, Memperkokoh Kepercayaan Bangsa Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 8:21:51 WIB
Hari Kota Sedunia dirayakan di Shanghai Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 15:32:5 WIB
Wang Yaping: Impian Terbesarku adalah Kembali Terbang ke Luar Angkasa Sosial Budaya
Jumat, 4 November 2022 18:6:41 WIB