Rabu, 13 November 2024 10:18:7 WIB
Tiongkok Meluncurkan Inisiatif Open Source Untuk Robot Humanoid 'Tiangong'
Teknologi
Endro
"Tiangong," diklaim sebagai robot humanoid pertama yang berukuran penuh, yang mampu berjalan seperti manusia, dan digerakkan sepenuhnya oleh tenaga listrik. (CGTN)
BEIJING, Radio Bharata Online - Pusat Inovasi Robotika Kecerdasan Buatan yang dibangun Tiongkok, pada hari Senin meluncurkan inisiatif sumber terbuka untuk "Tiangong," yang diklaim sebagai robot humanoid pertama yang berukuran penuh, yang mampu berjalan seperti manusia, dan digerakkan sepenuhnya oleh tenaga listrik.
Keputusan ini diantisipasi untuk mempromosikan pengembangan sekunder robot humanoid, dan mempercepat integrasinya ke dalam kehidupan manusia sehari-hari.
Sebagai platform utama yang mendorong terobosan dalam teknologi cerdas dan kolaborasi industri, pusat inovasi saat ini sedang mempercepat kemajuan dalam robot humanoid "Tiangong", platform yang dikembangkan di dalam negeri. Selain itu, pusat ini berfokus pada pengembangan platform otak kecil cerdas kolaboratif seluruh tubuh, dan platform tubuh cerdas multifungsi, yang disebut "Kaiwu."
"Tiangong" memiliki kecepatan rata-rata 10 kilometer per jam dan dapat mencapai kecepatan tertinggi 12 kilometer per jam, yang menjadikannya sebagai tolok ukur di kelasnya. Ia mampu menjelajahi berbagai medan dengan mudah, termasuk lereng, tangga, rumput, kerikil, dan pasir.
Setelah peluncuran resmi inisiatif sumber terbuka untuk Tiangong, pusat inovasi tersebut akan berkolaborasi dengan universitas, lembaga penelitian, integrator, dan organisasi lain di seluruh dunia, yang memiliki kemampuan pengembangan sekunder dalam robotika humanoid. Bersama-sama, mereka bertujuan untuk menciptakan komunitas sumber terbuka cerdas yang paling berpengaruh. (CGTN)
Komentar
Berita Lainnya
“Memperkuat Pemulihan Ekonomi Regional di Tengah COVID-19†Teknologi
Selasa, 3 November 2020 9:42:13 WIB
Prioritas Agenda Kerja Sama Tiongkok-ASEAN Teknologi
Selasa, 3 November 2020 9:58:24 WIB
CMG Siap Beritakan CIIE ke-3 Teknologi
Rabu, 4 November 2020 1:22:22 WIB
Jalur Kereta Cepat Lintas Laut Pertama di Tiongkok Teknologi
Rabu, 4 November 2020 2:36:52 WIB
Tiongkok Tegas Menentang Terorisme dan Kejahatan Kekerasan Dalam Bentuk Apa Pun Teknologi
Kamis, 5 November 2020 0:59:28 WIB
Han Zheng Hadiri Upacara Pembukaan CIIE Ke-3 Teknologi
Jumat, 6 November 2020 1:14:28 WIB
Roket Tiongkok Long March-6 Bawa 13 Satelit Sekaligus Sukses Meluncur ke Orbit Teknologi
Jumat, 6 November 2020 19:42:36 WIB
Agregat Ekonomi Shanghai Naik ke Urutan Keenam Dunia Teknologi
Sabtu, 7 November 2020 0:45:28 WIB
Metamorfosis Wuhan dari Pusat Corona menjadi Primadona Wisata Teknologi
Sabtu, 7 November 2020 0:51:48 WIB
Alibaba Cloud Bukukan Pendapatan Rp32 Triliun pada Kuartal Ketiga 2020 Teknologi
Minggu, 8 November 2020 20:0:28 WIB
Tiongkok Gelar Harbolnas Terbesar di Dunia Teknologi
Selasa, 10 November 2020 19:55:39 WIB
Peminat Bahasa Jawa di China membeludak, kelas dibatasi Teknologi
Rabu, 11 November 2020 20:50:24 WIB
Biro Pos Nasional: Jumlah Kiriman Paket via Jasa Kurir Hari Belanja “11.11†Cetak Rekor Baru Teknologi
Rabu, 11 November 2020 22:3:29 WIB
100 Pebisnis Asing Pelajari Proposal Five-year Plan ke-14 China Teknologi
Kamis, 12 November 2020 21:8:43 WIB