Kamis, 15 Oktober 2020 22:26:28 WIB

Gempa M 5 Terjadi di Bengkulu, Tak Berpotensi Tsunami
Indonesia

Bagas Sumarlan

banner

Ilustrasi Gempa. (Foto: Zainal Abidin)

Gempa dengan magnitudo 5 terjadi di Bengkulu. Kedalaman gempa 20 km.

Informasi gempa ini dicuitkan akun resmi BMKG, Jumat (16/10/2020). Titik gempa disebutkan berada di 57 km Barat Laut Enggano, Bengkulu.

Gempa terjadi pukul 12.45 WIB. Titik koordinat gempa berada di 5,21 Lintang Selatan dan 101,77 Bujur Timur.

Belum ada informasi lanjut akibat dampak gempa ini. Termasuk soal data kerusakan maupun ada-tidaknya korban usai gempa terjadi.

Kemarin gempa magnitudo (M) 5,3 juga mengguncang kawasan Bengkulu, tepatnya di Muko-Muko. Gempa berpusat di laut itu tidak berpotensi tsunami.

Gempa itu terjadi pukul 16.41 WIB. Gempa diketahui kedalaman 14 kilometer yang berlokasi 114 kilometer arah barat daya Kabupaten Muko-Muko, Bengkulu.

https://news.detik.com/berita/d-5216050/gempa-m-5-terjadi-di-bengkulu-tak-berpotensi-tsunami?tag_from=wp_nhl_16&_ga=2.31907447.898224366.1602829058-802277823.1548648938

Komentar

Berita Lainnya

Memperkuat Ketahanan Pangan Nasional Indonesia

Rabu, 5 Oktober 2022 17:33:33 WIB

banner
Pertemuan P20 di Buka Indonesia

Kamis, 6 Oktober 2022 14:20:55 WIB

banner