Kamis, 30 Maret 2023 13:9:47 WIB

Pejabat Honduras: Prestasi Tiongkok dalam Mendorong Pembangunan Layak Dipelajari
International

Eko Satrio Wibowo

banner

Hugo Noe Pino, Wakil Presiden Pertama Kongres Nasional Honduras (CMG)

Tegucigalpa, Radio Bharata Online - Seorang pejabat Honduras pada hari Senin (27/3) lalu mengatakan pencapaian Tiongkok dalam mendorong pembangunan di berbagai bidang akan membawa pencerahan bagi Honduras. 

Kedua negara telah menandatangani komunike bersama di Beijing pada hari Minggu (26/3) lalu tentang pembentukan hubungan diplomatik di tingkat duta besar.

Dalam sebuah wawancara dengan China Media Group (CMG), Hugo Noe Pino, Wakil Presiden Pertama Kongres Nasional Honduras, mengatakan bahwa karena kedua negara telah menjalin hubungan diplomatik, lebih mudah bagi Honduras untuk mempelajari pengalaman Tiongkok dan melakukan lebih banyak kerja sama dengannya. 

"Saya ingin menekankan bahwa Tiongkok telah mencapai prestasi besar dalam pembangunan ekonomi dalam 30 tahun terakhir. Saya kira banyak pengalaman di berbagai bidang termasuk sains, teknologi, dan pendidikan yang patut dipelajari untuk Honduras. Saya juga ingin menekankan bahwa Tiongkok telah mendorong pertumbuhan yang kuat dalam produktivitas dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pendalaman keterbukaan, yang diharapkan oleh masyarakat kami," ujar Pino.

Dia memuji kontribusi utama Tiongkok untuk perdamaian dan pembangunan dunia. Ia pun mencatat bahwa Honduras juga mendukung multilateralisme. Pino juga percaya bahwa terjalinnya hubungan diplomatik dengan Tiongkok akan membawa lebih banyak peluang bagi negaranya.

"Rakyat Honduras percaya bahwa multilateralisme berkontribusi tidak hanya untuk perdamaian dunia tetapi juga untuk pembangunan global. Tiongkok telah memberikan kontribusi yang sangat penting dalam kedua aspek tersebut. Jadi tidak diragukan lagi bahwa menjalin hubungan diplomatik dengan Tiongkok akan membawa serangkaian peluang bagi kita dan akan memberikan kontribusi dalam pengentasan kemiskinan yang merupakan tujuan bersama bagi negara-negara Amerika Tengah. Tidak diragukan lagi, seiring berjalannya waktu, hubungan kedua negara kita akan terus menguat, tidak hanya di bidang ekonomi dan investasi, tetapi juga juga di bidang budaya dan teknologi," papar Pino.

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner