Senin, 19 April 2021 7:7:23 WIB
Little Jakarta di Dekat Stasiun Utama Taipei, Obati Rindu Tanah Air Para Migran Indonesia
Teknologi
Adelia Astari
Litle Jakarta di Taipei - Image from The China Post
Di belakang Stasiun utama Taipei di Beiping West Road (北平 西路) Gerbang Timur 3, ada sebuah jalan yang mengandung unsur Indonesia, yang disebut sebagai Little Jakarta.
Jalur di area ini dipenuhi dengan restoran Indonesia, toko grosir, tempat karaoke, bar sederhana, dan beberapa toko yang menjual kebutuhan hidup para pekerja migran khususnya Indonesia.
Tempat ini adalah spot favorit para pekerja migran asal Indonesia untuk menghabiskan waktu akhir pekan.
Jajanan pasar di Little Jakarta - Image from The China Post
Saat menyusuri jalur ini, kita dapat melihat banyak pria muda berjongkok sambil menghisap rokok, pasangan yang berjalan menuju restoran untuk makan siang dan mendengar musik atau melihat tarian yang membuat suasana seperti di Jakarta.
Faktanya, tidak banyak orang Taiwan yang tahu tentang tempat ini.
Makanan di Little Jakarta di Taipei - Image from Taipei News
Para migran biasanya menghabiskan waktu seharian di jalan pendek sepanjang 50 meter ini. Setelah mereka selesai bekerja, atau bekerja shift malam di kawasan industri Hukou (æ¹–å£) atau tempat lainnya, mereka datang ke sini mendatangi komunitas mereka.
Soda Gmebira di Little Jakarta di tTaipei - Image from Taiwan News
Saat para migran datang ke area ini, mereka akan berkeliling di jalan menuju toko kelontong, dimana kebutuhan sehari-hari seperti majalah Indonesia, buku belajar bahasa mandarin, hingga jajanan khas Indonesia semua tersedia disini.
Biasanya mereka akan membeli dalam jumlah banyak sekaligus, itu bukan karena mereka boros tapi mereka tidak ada waktu untuk selalu kembali dan membeli kebutuhan mereka secara teratur.
Little jakarta di Taipei - Image from Taiwan News
Saat makan, ada tempat yang harus dikunjungi yang menyediakan beragam makanan lezat. Hidangan Taiwan yang berbeda, makanan Indonesia dengan cita rasa yang khas. Meskipun harga yang dibandrol tidak murah namun para migran akan tetap membeli makanan Indonesia itu untuk mengobati rasa rindu mereka akan Tanah Air.
Setelah makan dan minum hingga puas, mereka akan kembali pulang dan melanjutkan pekerjaan dan tanggung jawab mereka di Taipei.
Jika ada waktu untuk mengunjungi Taipei jangan lupa untuk berkunjung ke Beiping West Road dekat stasiun utama Taipe untuk merasakan suasan Jakarta. (*)
Komentar
Berita Lainnya
“Memperkuat Pemulihan Ekonomi Regional di Tengah COVID-19†Teknologi
Selasa, 3 November 2020 9:42:13 WIB
Prioritas Agenda Kerja Sama Tiongkok-ASEAN Teknologi
Selasa, 3 November 2020 9:58:24 WIB
CMG Siap Beritakan CIIE ke-3 Teknologi
Rabu, 4 November 2020 1:22:22 WIB
Jalur Kereta Cepat Lintas Laut Pertama di Tiongkok Teknologi
Rabu, 4 November 2020 2:36:52 WIB
Tiongkok Tegas Menentang Terorisme dan Kejahatan Kekerasan Dalam Bentuk Apa Pun Teknologi
Kamis, 5 November 2020 0:59:28 WIB
Han Zheng Hadiri Upacara Pembukaan CIIE Ke-3 Teknologi
Jumat, 6 November 2020 1:14:28 WIB
Roket Tiongkok Long March-6 Bawa 13 Satelit Sekaligus Sukses Meluncur ke Orbit Teknologi
Jumat, 6 November 2020 19:42:36 WIB
Agregat Ekonomi Shanghai Naik ke Urutan Keenam Dunia Teknologi
Sabtu, 7 November 2020 0:45:28 WIB
Metamorfosis Wuhan dari Pusat Corona menjadi Primadona Wisata Teknologi
Sabtu, 7 November 2020 0:51:48 WIB
Alibaba Cloud Bukukan Pendapatan Rp32 Triliun pada Kuartal Ketiga 2020 Teknologi
Minggu, 8 November 2020 20:0:28 WIB
Tiongkok Gelar Harbolnas Terbesar di Dunia Teknologi
Selasa, 10 November 2020 19:55:39 WIB
Peminat Bahasa Jawa di China membeludak, kelas dibatasi Teknologi
Rabu, 11 November 2020 20:50:24 WIB
Biro Pos Nasional: Jumlah Kiriman Paket via Jasa Kurir Hari Belanja “11.11†Cetak Rekor Baru Teknologi
Rabu, 11 November 2020 22:3:29 WIB
100 Pebisnis Asing Pelajari Proposal Five-year Plan ke-14 China Teknologi
Kamis, 12 November 2020 21:8:43 WIB