Kamis, 30 Maret 2023 9:41:23 WIB

Perdana Menteri Tiongkok Bertemu Perdana Menteri Pantai Gading Bahas Hubungan Bilateral
International

Eko Satrio Wibowo

banner

Perdana Menteri Pantai Gading, Patrick Achi dan Perdana Menteri Tiongkok, Li Qiang (CMG)

Boao Town, Radio Bharata Online - Perdana Menteri Tiongkok, Li Qiang, bertemu dengan Perdana Menteri Pantai Gading, Patrick Achi, pada hari Rabu (29/3) di Boao, sebuah kota pesisir di provinsi pulau Hainan di Tiongkok selatan, untuk membahas hubungan bilateral.

Li mengatakan di bawah bimbingan Presiden Tiongkok, Xi Jinping, dan Presiden Pantai Gading, Alassane Ouattara, hubungan bilateral telah berkembang pesat secara menyeluruh. Ia juga menambahkan bahwa Tiongkok bersedia merayakan peringatan 40 tahun pembentukan hubungan diplomatik sebagai sebuah titik awal baru untuk mendorong hubungan bilateral ke tingkat yang baru.

Li menunjukkan bahwa Tiongkok menghargai kepatuhan kuat Pantai Gading terhadap prinsip 'satu China' dan bersedia untuk meningkatkan sinergi rencana pembangunan dengan negara tersebut, memperdalam kerja sama di bidang pertanian, infrastruktur, dan ekonomi digital.

Tiongkok juga bersedia membantu Pantai Gading mencapai swasembada pangan sejak dini dan memajukan industrialisasi, membantu negara tersebut dalam melatih lebih banyak talenta untuk pengembangannya, dan mendukung Pantai Gading dalam memerangi terorisme serta menjaga stabilitas.

Di sisi lain, Achi mengucapkan selamat kepada Tiongkok atas kemenangan besarnya dalam memerangi epidemi Covid-19. Perdana menteri itu pun mengatakan Pantai Gading dengan sungguh-sungguh mematuhi prinsip satu-China dan secara aktif berpartisipasi dalam kerja sama Belt and Road.

Pantai Gading juga bersedia mengambil kesempatan peringatan 40 tahun pembentukan hubungan diplomatik dengan Tiongkok untuk memperdalam kerja sama di bidang investasi, pertanian, pendidikan dan pelatihan, guna mempercepat pembangunan ekonomi dan sosial dalam negeri.

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner