Selasa, 21 Maret 2023 14:57:37 WIB

Geliat Pariwisata Tiongkok-ASEAN Mulai Meningkat Pasca Pandemi Covid-19
International

Eko Satrio Wibowo

banner

Hou Yanqi - Dubes Tiongkok untuk ASEAN

Jakarta, Radio Bharata Online - Hou Yanqi, Duta Besar Tiongkok untuk ASEAN, mengatakan bahwa setelah Tiongkok mengadaptasi langkah-langkah dan respon tepat dalam menghadapi pandemi Covid-19, sambutan paling tulus datang dari negara-negara ASEAN ketika para turis dari negeri panda datang untuk berwisata. 

Hou menyampaikan hal itu pada hari ini, Selasa (21/3), di hadapan awak media dan lembaga think thank di Jakarta. 

Menurut Hou, ASEAN telah menjadi salah satu destinasi yang paling dinantikan wisatawan Tiongkok untuk kembali pasca pandemi Covide-19. Biro perjalanan memprediksi jumlah turis masuk dan keluar Tiongkok diperkirakan akan melebihi 90 juta pada tahun ini. 

"Saya yakin banyak dari mereka akan memilih untuk datang ke Asia Tenggara," kata Dubes. Sebaliknya, Hou pun mengaku senang menyambut orang-orang dari semua lapisan masyarakat di negara-negara ASEAN berkunjung ke Tiongkok.

"Faktanya, dari September tahun lalu hingga Februari tahun ini, lebih dari 5.000 pelajar dari negara-negara ASEAN telah melanjutkan studi mereka di Tiongkok, dan sejak 15 Maret, Tiongkok telah melanjutkan penerbitan visa untuk orang asing, termasuk dimulainya kembali bebas visa masuk ke Guilin di Daerah Otonomi Guangxi untuk kelompok wisatawan dari negara-negara ASEAN," ungkapnya. 

"Kami berharap di berbagai bidang, seperti media, budaya, pendidikan, olahraga dan pemuda, Tiongkok dan negara-negara ASEAN akan semakin dekat satu sama lain, memperdalam saling pengertian dan memperkuat dukungan publik untuk pengembangan hubungan Tiongkok-ASEAN. Kedepannya, kami mungkin dapat mengatur kunjungan ke Tiongkok untuk perwakilan media dan wadah pemikir dari negara-negara ASEAN. Setiap orang dipersilakan untuk berpartisipasi ketika saatnya tiba.

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner