Minggu, 10 Januari 2021 9:3:34 WIB

Tim SAR SJ 182 Serahkan 8 Kantong Temuan ke Posko JICT
Tiongkok

Adelia Astari

banner

KN SAR Wisnu merapat ke Posko Terpadu JICT 2, Jakarta Utara, membawa 3 kantong berisi serpihan pesawat dan 5 kantong berisi body part korban pesawat Sriwijaya SJ 182. (Dok. Basarnas)

Operasi SAR jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 terus mendapatkan temuan-temuan baik barang, bagian pesawat, hingga bagian tubuh korban ke di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu (10/1) petang.

\r\n\r\n

"Rubber Inflatable Boat (RIB) KN SAR Wisnu merapat ke Posko Terpadu JICT 2 membawa 3 kantong berisi serpihan pesawat dan 5 kantong berisi body part korban," demkian dikutip dari rilis yang diterima dari Kasubag Dokumentasi dan Publikasi Basarnas Agus Basori.

\r\n\r\n

Delapan kantong tersebut kemudian diserahkan kepada koordinator misi SAR (SMC) Brigjen TNI (Mar) Rasman untuk disetor kepada Polri dan Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

\r\n\r\n

Lima kantong berisi potongan tubuh diserahkan ke Kasubdit Dokpil Kompol Asep Winard untuk dikirim ke RS POlri Kramatjati guna pemeriksaan lebih lanjut oleh Disaster Victim Identification (DVI). Sedangkan serpihan pesawat diserahkan kepada auditor KNKT yang diwakili Yunus Ardianto.

\r\n\r\n

Hingga sore ini, tim SAR gabungan masih melakukan pencarian di titik diduga jatuh atau Last Know position (LKP) di kawasan Kepulauan Seribu.

\r\n\r\n

Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat Sriwijaya SJ-182 rute Jakarta-Pontianak dilaporkan hilang kontak pada Sabtu (9/1) sore sekitar pukul 14.40 WIB.

\r\n\r\n

Sejak dilaporkan hilang pada Sabtu sore itu, operasi pencarian pun segera digelar di titik antara Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu. Nelayan dan warga di daerah situ disebut mendengar ledakan dan menyaksikan serpihan api jatuh ke laut.

\r\n\r\n

 

\r\n\r\n

Sumber: https://www.cnnindonesia.com/nasional/20210110145438-20-591839/tim-sar-sj-182-serahkan-8-kantong-temuan-ke-posko-jict

Komentar

Berita Lainnya