Jumat, 21 April 2023 8:3:32 WIB
FIFA Resmi Rilis Jadwal Timnas Indonesia vs Palestina
Olahraga
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Timnas Indonesia vs Palestina akan digelar 14 Juni 2023. (CNNIndonesia/Adi Maulana Ibrahim)
Radio Bharata Online - FIFA resmi merilis jadwal FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Palestina yang akan digelar pada 14 Juni 2023.
Situs resmi FIFA belum mengonfirmasi lokasi pertandingan tersebut. Namun, FIFA menetapkan Palestina sebagai tim pertama yang biasanya bertindak sebagai tuan rumah.
Yang pasti, duel Indonesia vs Palestina berlangsung satu kali. Lima hari berselang Palestina dijadwalkan akan menghadapi timnas China pada 19 Juni 2023.
FIFA Matchday merupakan salah satu momen penting bagi Timnas Indonesia untuk mendongkrak ranking dunia. Duel persahabatan ini juga menjadi bagian persiapan menatap Piala Asia 2023.
Turnamen tersebut nantinya akan digelar di Qatar pada Januari 2024. Gelaran Piala Asia 2023 diundur karena faktor suhu di Qatar yang sangat panas pada pertengahan tahun.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat ke-149 dunia. Posisi tersebut naik dua tingkat dari sebelumnya yang berada di urutan ke-151.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir beberapa waktu lalu sudah mengumumkan rencana uji coba melawan Palestina. Ia menegaskan persoalan di atas lapangan hijau tak serta-merta ditarik ke ajang politik.
"Yang pasti kembali, komitmen kami PSSI mendukung olahraga dan Presiden juga olahraga tidak dicampur dengan politik," kata Erick.
"Kemarin kita juga lihat survei bahwa 79 persen masyarakat menginginkan hal yang sama. Jangan juga kita dinilai berpolitik karena mengundang tim Palestina main tanggal 14 Juni," ucapnya menambahkan, dikutip dari CNN Indonesia.com.
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi Kanjuruhan, Saat Penempatan Polisi dan Tentara di Stadion Dinilai Tak Relevan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB
Jadwal Timnas U17 Indonesia Vs Palestina di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB
Lionel Messi: "Qatar Akan Jadi Piala Dunia Terakhir Saya" Olahraga
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:33:54 WIB
PSSI Temui FIFA-AFC: Komitmen Satgas Transformasi, hingga Timeline Agenda Selanjutnya Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB
Shenzhen FC Klub Liga Super China akan Memainkan Pertandingan Kandang di Foshan Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB
Temuan TGIPF akan disampaikan Kepada Presiden FIFA Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB
Iwan Bule Dipaksa Mundur, Efek Panas KLB, dan Nasib Timnas Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 8:54:41 WIB
Wang Xiyu mencapai semifinal Cluj Napoca Open Olahraga
Sabtu, 15 Oktober 2022 19:3:13 WIB
Roundup CBA: Royal Fighters keluar dari tekanan dari Xinjiang, Shenzhen kalahkan Guangdong Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 8:5:19 WIB
Pemerintah Pastikan Tak Campur Tangan dalam Proses Reformasi PSSI Olahraga
Minggu, 16 Oktober 2022 18:30:25 WIB
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Manchester City Klub Terbaik Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB
Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB
Super 'Zhuper' bertekad untuk melupakan cederanya Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 8:42:56 WIB
FIFA Pastikan Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
Kiprah Timnas Amputasi Indonesia di Ajang AFWC 2022 Olahraga
Kamis, 20 Oktober 2022 12:14:25 WIB