Kamis, 13 April 2023 10:41:53 WIB

Panglima Perintahkan Jajaran TNI Gelar Bazar Murah
Sosial Budaya

RRI/Endro

banner

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan istri menggunting pita, tanda bazar murah di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis 13 April 2023. (Foto: Anto/RRI)

JAKARTA, Radio Bharata Online - Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, memerintahkan seluruh jajaran TNI untuk menggelar bazar murah. Panglima ingin bazar bisa membantu prajurit dan masyarakat umum untuk mendapatkan kebutuhan Lebaran, dengan harga terjangkau.

Panglima TNI memerintahkan hal itu saat membuka bazar murah di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis, (13/4).  Hadir dalam pembukaan bazar itu para Kepala Staf Angkatan, dan pejabat utama Mabes TNI.

Dalam sambutan pembukaan Bazar, Panglima mengatakan, dari mulai Kodim, Korem, Lanud, Lanal, Lantamal, dan seluruh komando utama, supaya menggelar bazar murah.

Yudo mengingatkan, harga barang yang dijual di bazar harus lebih murah dari harga pasaran, karena TNI sudah melibatkan pemasok.  

Bazar yang digelar jajaran TNI itu menghadirkan berbagai stan yang menjual aneka kebutuhan lebaran, mulai dari sembako, pakaian, hingga asesoris.

Sebelum bazaar di Mabes TNI Cilangkap ini, sebelumnya acara serupa juga di gelar di Mabes TNI Angkatan Udara, dan di Mako Kopassus.  Menurut pantauan RRI, semua basar murah TNI itu selalu dipenuhi pengunjung, baik keluarga prajurit, maupun masyarakat umum.

Sembako yang menjadi incaran pengunjung umumnya adalah beras, minyak goreng, terigu dan gula pasir. (RRI)

Komentar

Berita Lainnya

Pelestarian Lingkungan Sungai Yangtze Sosial Budaya

Sabtu, 8 Oktober 2022 16:4:14 WIB

banner
Hari Kota Sedunia dirayakan di Shanghai Sosial Budaya

Minggu, 30 Oktober 2022 15:32:5 WIB

banner