Sabtu, 26 November 2022 8:18:10 WIB

Menkes Prediksi Puncak COVID Omicron XBB,  2 Pekan Lagi
Kesehatan

AP Wira - Radio Bharata Online

banner

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Foto: Khadijah Nur Azizah/detikHealth)

JAKARTA, Radio Bharata Online - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut subvarian baru Omicron XBB dan BQ.1 memicu lonjakan kasus COVID-19 di RI hingga mencetak rekor sejauh ini 8 ribu pasien per hari.

Adapun tren kenaikan kasus ini jauh lebih tinggi dibandingkan subvarian Omicron BA.4 dan BA.5. Budi juga memprediksi puncak kasus dari dua subvarian ini kemungkinan akan tercapai dalam satu atau dua minggu ke depan.

Meskipun demikian, puncak Omicron XBB dan BQ.1 ini kemungkinan tidak separah varian Delta pada tahun lalu. Menurut Budi, subvarian Omicron baru ini diprediksi hanya mencapai di bawah 20 ribu kasus sehari.

Sementara puncak gelombang Delta dicapai pada 15 Juli 2021 dengan 56.757 kasus dalam sehari.

seperti dikutip dari detik.com, Menteri Kesehatan Budi Gunadi kemudian mengungkapkan pemberian vaksinasi booster kedua untuk kelompok non tenaga kesehatan diberikan lantaran imunitas terpantau menurun pasca enam bulan. Angka kematian akibat COVID-19 juga banyak dilaporkan pada kelompok tersebut.

 

Komentar

Berita Lainnya

Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan

Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB

banner
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan

Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB

banner