Kamis, 6 Maret 2025 11:5:56 WIB

Huajiang, Jembatan Tertinggi Dunia Di Guizhou Hampir Rampung
Tiongkok

Endro

banner

Pemandangan udara lokasi pembangunan Jembatan Grand Canyon Huajiang di Provinsi Guizhou, Tiongkok barat daya, 17 Januari 2025. (China News Service/Qu Honglun)

GUIZHOU, Radio Bharata Online - Jembatan Huajiang Grand Canyon di provinsi Guizhou, yang ditetapkan sebagai jembatan tertinggi di dunia, telah rampung 95 persen, dengan pemasangan panel dek jembatan diharapkan selesai pada pertengahan Maret.

Zhang Shenglin, seorang wakil Kongres Rakyat Nasional ke-14, dalam sidang dua sesi yang sedang berlangsung mengatakan, struktur utama jembatan telah rampung pada bulan Januari, dan para insinyur telah mengatasi tantangan teknis utama. Fokus saat ini telah beralih ke pemasangan dek, diikuti oleh pekerjaan anti-korosi pada kabel utama, dan proyek infrastruktur seperti peralatan mekanik dan listrik.

Zhang, yang juga merupakan kepala teknisi Guizhou Highway Engineering Group Co, mengatakan, saat jembatan dibuka pada semester kedua tahun 2025, proyek super yang membentang di 'celah Bumi' ini akan memamerkan kemampuan rekayasa sipil Tiongkok yang luar biasa, dan meningkatkan tujuan Guizhou untuk menjadi tujuan wisata kelas dunia.

Bentang utama jembatan membentang sepanjang 1.420 meter, dengan tinggi 625 meter dari dek ke air, atau setara dengan gedung 200 lantai, dan lebih tinggi dari Jembatan Beipanjiang setinggi 565 meter sebagai yang tertinggi di dunia.

Jembatan Huajiang juga akan menjadi jembatan bentang terpanjang di dunia yang dibangun di daerah pegunungan.

Secara teknis Zhang menjelaskan, rangka bajanya berbobot sekitar 22.000 metrik ton yang setara dengan berat tiga Menara Eiffel, dan dirakit hanya dalam waktu dua bulan.

Jembatan tersebut menghubungkan Liuzhi ke Anlong, dan merupakan penghubung utama dalam jaringan jalan raya Tiongkok barat daya. 

Setelah beroperasi, jembatan ini akan memangkas waktu tempuh lintas sungai dari sekitar dua jam menjadi hanya dua menit. (chinadaily)

Komentar

Berita Lainnya