Selasa, 28 Maret 2023 9:50:4 WIB

Wakil Presiden Tiongkok Bertemu Menlu Honduras Bahas Hubungan Bilateral
International

Eko Satrio Wibowo

banner

Menteri Luar Negeri Honduras, Eduardo Enrique Reina, dan Wakil Presiden Tiongkok, Han Zheng (CMG)

Beijing, Radio Bharata Online - Wakil Presiden Tiongkok, Han Zheng, bertemu dengan Menteri Luar Negeri Honduras, Eduardo Enrique Reina, di Beijing pada hari Senin (27/3). Kedua belah pihak berjanji untuk memperdalam kerja sama setelah pembentukan hubungan diplomatik.

Han meminta Reina untuk menyampaikan salam tulus Presiden Xi Jinping kepada Presiden Xiomara Castro. Han juga mengatakan bahwa Presiden Xi sangat mementingkan hubungan Tiongkok-Honduras dan menyambut baik Presiden Castro untuk mengunjungi Tiongkok sesegera mungkin untuk bersama-sama menyusun cetak biru pengembangan hubungan bilateral.

Menurut Han, terjalinnya hubungan diplomatik antara Tiongkok dan Honduras sejalan dengan kecenderungan umum zaman dan kepentingan fundamental kedua negara dan rakyatnya. Tiongkok bersedia melakukan pertukaran tata kelola negara dengan Honduras, dan menyambut baik Honduras untuk bergabung dengan Belt and Road Initiative, guna mengubah keunggulan kedua negara menjadi dorongan untuk kerja sama yang komprehensif. 

Tiongkok juga bersedia bekerja sama dengan Honduras untuk memperkuat koordinasi dan kerja sama dalam urusan internasional, bersama-sama menjaga hak dan kepentingan negara berkembang, serta bersama-sama mempromosikan pembangunan komunitas dengan masa depan bersama bagi umat manusia.

Reina pun menyampaikan salam tulus Presiden Castro kepada Presiden Xi Jinping. Ia mengatakan bahwa Castro ingin mengunjungi Tiongkok secepatnya. Terjalinnya hubungan diplomatik antara Honduras dan Tiongkok merupakan langkah bersejarah dan penting. Pihak Honduras akan mematuhi prinsip "satu-China", dan bersedia belajar dari pengalaman sukses Tiongkok dalam pembangunan, memperdalam kerja sama bilateral di berbagai bidang, dan lebih menguntungkan rakyat kedua negara.

Anggota Dewan Negara Tiongkok dan Menteri Luar Negeri Qin Gang juga menghadiri pertemuan tersebut. Qin mengadakan pembicaraan dengan Reina di Beijing pada hari Minggu (26/3) dan menandatangani Komunike Bersama tentang Pembentukan Hubungan Diplomatik Antara Republik Rakyat Tiongkok dan Republik Honduras atas nama pemerintah masing-masing.

Komentar

Berita Lainnya

Forum Pangan Dunia ke-2 Dibuka di Roma International

Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

banner