Selasa, 27 Desember 2022 8:37:39 WIB
5 Jenis Minyak yang Baik untuk Penderita Kolesterol
Kesehatan
Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online
Ilustrasi. Sebagai alternatif yang lebih sehat, ada beberapa minyak yang baik untuk penderita kolesterol. (iStock/sergeyryzhov)
Radio Bharata Online - Memperhatikan kadar kolesterol darah memang penting dilakukan. Sebab, ada banyak risiko kesehatan buruk yang terjadi karena kolesterol tinggi.
Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah minyak untuk memasak. Maklum saja, minyak jadi salah satu bahan makanan yang kerap dituding sebagai penyebab kolesterol tinggi.
Lantas, apakah ada minyak yang baik untuk penderita kolesterol tinggi?
Tidak semua minyak buruk untuk kesehatan. Lagi pula, tubuh tetap membutuhkan kandungan lemak yang ada pada minyak, namun dalam jumlah yang tidak berlebihan.
Minyak yang baik untuk penderita kolesterol tinggi
Minyak dibutuhkan untuk memasak, entah itu membuat tumisan atau menggoreng. Namun, Anda mungkin takut karena minyak disebut-sebut sebagai biang kerok kenaikan kadar kolesterol.
Untuk menghindari kenaikan kadar kolesterol, Anda bisa menggunakan beberapa pilihan minyak di bawah ini.
1. Minyak zaitun
Minyak zaitun jadi salah satu pilihan minyak yang baik untuk penderita kolesterol tinggi. Setiap satu sendok minyak zaitun hanya mengandung 119 kalori dan 14 gram lemak.
Mengutip Everyday Health, sebagian besar lemak yang terkandung dalam minyak zaitun juga merupakan jenis lemak tak jenuh. Minyak ini bahkan tak mengandung kolesterol.
Oleh karena itu, minyak ini jadi pilihan yang sehat untuk jantung.
2. Minyak jagung
Minyak jagung berasal dari biji jagung. Setiap 1 sdm minyak jagung mengandung 122 kalori dan 14 gram lemak.
Tak beda dengan minyak zaitun, lemak pada minyak jagung juga sebagian besar merupakan lemak tak jenuh. Minyak jagung juga tidak mengandung kolesterol.
3. Minyak alpukat
Minyak alpukat berasal dari buah alpukat. Minyak ini mengandung 124 kalori dan 14 gram lemak per 1 sdm. Lemak dalam minyak alpukat sebagian besar merupakan lemak tidak jenuh, menjadikannya pilihan yang menyehatkan untuk jantung.
Selain itu, minyak alpukat juga bebas kolesterol. Anda bisa menggunakan minyak ini dengan aman meski menggunakan api besar.
4. Minyak kacang
Mengutip berbagai sumber, minyak kacang memiliki aroma yang enak. Kandungan vitamin E dan fitosterol dalam minyak kacang juga cukup tinggi dan bermanfaat bagi kesehatan jantung.
Minyak kacang murni memiliki umur simpan yang lama dan salah satu titik asap tertinggi, yang membuatnya menjadi favorit untuk membuat tumisan.
Dalam setiap 1 sdm minyak kacang umumnya mengandung 119 kalori dan 14 gram lemak.
5. Minyak kenari
Minyak kenari kaya akan rasa cocok dan cocok dijadikan sebagai dressing salad atau bumbu perendam.
Minyak ini adalah sumber asam ellagic yang kaya antioksidan. Artinya, minyak ini cocok untuk mendetoksifikasi zat yang terkait dengan kanker.
Minyak kenari juga mengandung mangan, tembaga, dan melatonin. Minyak ini juga tinggi asam alfa-linolenat (ALA), asam lemak omega-3 dengan manfaat pelindung jantung. Dalam 1 sdm minyak kenari umumnya mengandung 130 kalori dan 14 gram lemak.
Namun, karena titik asapnya yang rendah, minyak kenari tidak baik untuk memasak.
Itulah 5 jenis minyak yang baik untuk penderita kolesterol. Meski demikian, Anda tetap perlu mengontrol asupan makanan yang mengandung minyak berlebih, dikutip dari CNN Indnesia.com.
Komentar
Berita Lainnya
BPOM Temukan 718.791 Vitamin Ilegal Dijual di Online Shop Selama Pandemi Covid-19 Kesehatan
Kamis, 6 Oktober 2022 13:37:0 WIB
Singapura Hadapi Subvarian Omicron Baru XBB, Harian Naik Lagi 9 Ribu Kasus Kesehatan
Senin, 17 Oktober 2022 10:23:40 WIB
Jokowi: 80 Persen Vaksin COVID-19 yang Digunakan Indonesia Berasal dari RRT Kesehatan
Senin, 17 Oktober 2022 13:43:44 WIB
Wanita dengan Dada Besar Lebih Gampang Kena Kanker Payudara? Kesehatan
Selasa, 18 Oktober 2022 9:49:9 WIB
Kemenkes: Apotek-Nakes Setop Sementara Obat Sirup! Kesehatan
Rabu, 19 Oktober 2022 8:56:53 WIB
Daftar Obat Sirup yang Dilarang dan Ditarik BPOM Kesehatan
Jumat, 21 Oktober 2022 10:15:51 WIB
Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan
Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB
Shanghai Mulai Berikan Vaksin Booster COVID-19 yang Dihirup Kesehatan
Rabu, 26 Oktober 2022 16:8:34 WIB
Pemerintah Gratiskan Biaya Pengobatan Pasien Gagal Ginjal Akut Kesehatan
Rabu, 26 Oktober 2022 16:21:29 WIB
WHO Rilis Peringatan 8 Obat Sirup yang Dilarang BPOM RI Kesehatan
Jumat, 4 November 2022 15:32:48 WIB
Corona Kembali Meningkat, Pemerintah Prediksi Puncaknya 1-2 Bulan Lagi Kesehatan
Jumat, 4 November 2022 18:46:33 WIB
5 Kebiasaan Penyebab Sariawan, Bukan Kurang Makan Buah Kesehatan
Sabtu, 5 November 2022 7:23:52 WIB
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan
Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB
Vaksin Covid-19 Direkomendasikan Jadi Imunisasi Rutin Kesehatan
Minggu, 6 November 2022 7:47:25 WIB
Delta Sungai Yangtze Tingkatkan integrasi melalui digitalisasi Kesehatan
Sabtu, 27 Agustus 2022 1:59:36 WIB