Kamis, 27 Juli 2023 12:24:0 WIB

BUMN Lokal Tiongkok Laporkan Kenaikan Investasi di Paruh Pertama 2023
Ekonomi

Eko Satrio Wibowo

banner

Zhang Yuzhuo, Direktur Komisi Pengawasan dan Administrasi Aset Milik Negara di bawah Dewan Negara (CMG)

Beijing, Radio Bharata Online - Investasi aset tetap badan usaha milik negara (BUMN) lokal Tiongkok meningkat 6,7 persen tahun ke tahun menjadi 2,5 triliun yuan (sekitar 5.260 triliun rupiah) dalam enam bulan pertama tahun 2023, data resmi menunjukkan pada hari Selasa (25/7).

"Perusahaan-perusahaan (milik negara) yang dikelola secara lokal menginvestasikan 2,5 triliun yuan dalam aset tetap (tidak termasuk real estat) pada paruh pertama tahun ini, naik 6,7 persen tahun ke tahun. Pertumbuhan ini 2,8 poin persentase lebih tinggi daripada total investasi aset tetap nasional," ujar Zhang Yuzhuo, Direktur Komisi Pengawasan dan Administrasi Aset Milik Negara di bawah Dewan Negara pada sebuah pertemuan di Beijing.

Delapan daerah tingkat provinsi melihat investasi lokal mereka melebihi 100 miliar yuan (sekitar 210 triliun rupiah) selama periode yang sama, yaitu Guangdong, Shandong, Sichuan, Zhejiang, Jiangsu, Shanghai, Guangxi, dan Hubei.

Menurut data resmi yang dirilis awal bulan ini, investasi aset tetap nasional Tiongkok naik 3,8 persen dari tahun ke tahun menjadi 24,31 triliun yuan (sekitar 3,41 triliun dolar AS) pada periode Januari-Juni 2023.

Komentar

Berita Lainnya

Krisis Ekonomi 1997 Kembali Bayangi Asia Ekonomi

Kamis, 6 Oktober 2022 13:29:54 WIB

banner