Selasa, 31 Januari 2023 10:24:46 WIB
Jet tempur telah lama dianggap oleh Barat sebagai tabu dalam hal bantuan militer untuk Ukraina
International
Endro

Presiden AS Joe Biden berbicara dengan wartawan di South Lawn Gedung Putih di Washington, D.C., 30 Januari 2023. /CFP
BEIJING, Radio Bharata Online - Presiden AS Joe Biden mengatakan pada hari Senin bahwa dia tidak akan menyetujui pengiriman jet tempur F-16 ke Ukraina.
Pernyataan Biden itu muncul ketika perdebatan memanas tentang apakah akan mempersenjatai Ukraina, yang telah berkonflik dengan Rusia selama hampir satu tahun, dengan jet tempur buatan Barat.
Biden yang baru tiba kembali di Gedung Putih dari perjalanan ke Baltimore, Maryland, juga mengatakan dia berencana mengunjungi Polandia tetapi belum tahu kapan.
Meskipun ada permintaan konstan dari pihak berwenang di Kiev, jet tempur telah lama dianggap oleh Barat sebagai tabu dalam hal bantuan militer untuk Ukraina, karena khawatir pengiriman tersebut akan menyebabkan eskalasi konflik yang tidak terkendali.
Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba di Twitter Rabu lalu mengatakan, bahwa upaya penyediaan jet tempur Barat, adalah "tugas baru " untuk Ukraina. Di hari yang sama, Amerika Serikat dan Jerman mengumumkan keputusan masing-masing, untuk mengirim tank tempur ke Ukraina.
Permohonan Ukraina untuk jet tempur mendapat penolakan dari Jerman, yang mana Kanselir Olaf Scholz mengatakan, pesawat tempur tidak termasuk dalam daftar senjata Berlin untuk Ukraina. (CGTN)
Komentar
Berita Lainnya
Peng Liyuan menyerukan upaya global untuk mendorong pendidikan bagi anak perempuan dan perempuan ke arah yang lebih adil lebih inklusif dan lebih berkualitas dan kontribusi untuk mempromosikan pembangunan berkelanjutan global dan membangun komunitas dengan masa depan bersama untuk manusia International
Rabu, 12 Oktober 2022 8:34:27 WIB

Presiden RI Joko Widodo memuji gaya kepemimpinan Presiden Tiongkok International
Senin, 17 Oktober 2022 13:29:21 WIB

Forum Pangan Dunia ke-2 yang dibuka di Roma International
Selasa, 18 Oktober 2022 23:8:41 WIB

Giorgia Meloni International
Sabtu, 22 Oktober 2022 11:57:58 WIB

Sebuah insiden kebakaran terjadi di Gunung Kilimanjaro di Tanzania International
Minggu, 23 Oktober 2022 15:24:53 WIB

Serangan udara oleh militer Myanmar menewaskan lebih dari 60 orang International
Selasa, 25 Oktober 2022 10:2:29 WIB
