Selasa, 18 April 2023 9:31:15 WIB

5 Cara Meredakan Kulit Gatal Tanpa Digaruk
Kesehatan

Bagas Sumarlan - Radio Bharata Online

banner

Ilustrasi. Ada beberapa cara mengatasi kulit gatal tanpa perlu digaruk. (WSNNY/Pixabay)

Radio Bharata Online - Kulit gatal solusinya bukan digaruk. Berikut beberapa cara mengatasi kulit gatal tanpa menggaruk.
Gatal pada kulit memang bukan gangguan serius. Meski demikian, gatal bisa sangat mengganggu dan benar-benar mendorong orang untuk menggaruk.

Padahal, aktivitas menggaruk bisa memicu kemerahan, bahkan luka karena terlalu keras.

Berikut tips mengatasi gatal pada kulit tanpa harus digaruk.

1. Berikan pelembap
Kulit yang gatal biasanya disebabkan kekeringan. Tak hanya gatal, kadang kulit agak bersisik atau mengelupas. Anda bisa mengatasinya dengan mengoleskan pelembap.

Seperti dilansir dari laman American Academy of Dermatology Association, pilih pelembap yang bebas bahan pemicu reaksi alergi seperti pewangi.

2. Kompres dingin
Salah satu cara mengatasi kulit gatal tanpa menggaruk adalah dengan kompres dingin. Anda bisa membasahi kain dengan air dingin lalu gunakan untuk mengompres. Bisa juga dengan membungkus es batu dengan handuk lalu pakai untuk mengompres.

Sebaiknya hindari paparan air hangat pada area yang gatal sebab bisa semakin mengiritasi area yang gatal.

3. Petroleum jelly
Kadang kekeringan yang ekstrem pada kulit memicu gatal dan kulit pecah-pecah. Jika Anda menemukan tanda seperti ini, pelembap saja kurang cukup sehingga perlu petroleum jelly.

Petroleum jelly ampuh digunakan pada kulit lembap. Segera oleskan petroleum jelly setelah mandi atau membersihkan tubuh.

Seperti dilansir dari Healthline, sebaiknya perhatikan penggunaan petroleum jelly pada kulit berminyak sebab bisa memicu jerawat.

4. Mandi dengan oatmeal
Pada kasus gatal akibat cacar air, ruam, atau kulit terbakar sinar matahari, paling baik diatasi dengan mandi memakai oatmeal.

Anda tidak bisa mandi dengan oatmeal yang biasa dikonsumsi. Oatmeal untuk mandi menggunakan colloidal oatmeal. Oatmeal satu ini dibuat dari gandum yang dihaluskan.

5. Aplikasikan krim dingin
Mengatasi gatal pada kulit paling mudah yaitu dengan menggunakan krim yang memberikan efek dingin karena kandungan menthol atau calamine.

Jika tidak ada, Anda cukup meletakkan lotion di kulkas untuk mendapatkan efek dingin. Sebaiknya gunakan lotion tanpa kandungan pewangi untuk meminimalisir iritasi.

Demikian cara mengatasi kulit gatal tanpa digaruk. Cara-cara ini lebih aman dari kerusakan kulit lebih lanjut, dikutip dari CNN Indonesia.com.

 

Komentar

Berita Lainnya

Kemenkes: Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia Kesehatan

Minggu, 23 Oktober 2022 16:42:29 WIB

banner
5 Sarapan Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan Kesehatan

Minggu, 6 November 2022 7:42:35 WIB

banner